nusabali

Turnamen Ping-Pong Antarbanjar Pemecutan Kelod Sukses Digelar

  • www.nusabali.com-turnamen-ping-pong-antarbanjar-pemecutan-kelod-sukses-digelar

DENPASAR, NusaBali.com – Tiba-Tiba Ping-Pong, turnamen tenis meja antarbanjar se-Desa Pemecutan Kelod berlangsung sukses pada tanggal 7-8 September 2024. Bertempat di Graha Yowana Suci Denpasar, turnamen ini diikuti dengan antusias oleh warga, sebagai salah satu program kerja Karang Taruna Panca Taruna Pemecutan Kelod di bidang olahraga.

Turnamen ini merupakan kelanjutan dari Turnamen Futsal yang diselenggarakan pada bulan Juni lalu. Dalam kegiatan ini, peserta yang berlaga berasal dari berbagai kalangan, mulai dari Sekaa Teruna (ST) hingga orang tua. 

I Kompyang Gede Jaya Pratama (Opang), Ketua Karang Taruna Pemecutan Kelod, menyatakan bahwa ini merupakan turnamen tenis meja pertama yang diadakan di desa tersebut. “Kami berharap kegiatan ini bisa menggali potensi anak-anak muda dan menjadi ajang untuk mempererat persaudaraan di antara banjar,” ungkapnya.

Turnamen ini melibatkan 24 peserta tunggal dan 20 peserta ganda yang berkompetisi selama dua hari. Pada 7 September 2024, acara dimulai pukul 09.00 WITA dan dibuka oleh Ketua Umum PTMSI Kota Denpasar, dengan kehadiran sejumlah pejabat desa, termasuk Camat Denpasar Barat, serta Perbekel Desa Pemecutan Kelod. Laga berlangsung hingga sore hari, dengan antusiasme tinggi dari peserta dan penonton.

Pada hari kedua, 8 September 2024, turnamen berlanjut hingga babak semifinal dan final.
 
Turnamen ini diadakan untuk mendukung program olahraga merakyat yang sering diadakan di banjar-banjar dan desa adat di Kota Denpasar. “Kami ingin mencari bibit-bibit baru, khususnya di Desa Pemecutan Kelod, serta mengembangkan potensi sumber daya manusia yang ada,” ujar Opang.

Opang juga berharap Karang Taruna dan Sekaa Teruna semakin aktif, kreatif, dan inovatif dalam menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang serupa di masa mendatang.

Hasil Turnamen

Kategori Tunggal
1. I Ketut Ari
2. Bull Halim
3. I Nyoman Beratha
4. I Ketut Edi Putra

Kategori Ganda
1. Putu Rian Agastya/Syaifullah
2. I Gusti Ngurah Agung Candrawan /I Wayan Sadia
3. I Made Sumerta/Wayan Karuniawan
4. Jay Agita/Nyoman Surya

Melihat kesuksesan acara ini, Opang berencana untuk mengembangkan turnamen olahraga lainnya seperti bulu tangkis di tahun mendatang, serta terus menggelar lomba seni budaya seperti lomba ogoh-ogoh antarbanjar. Ia menekankan bahwa meski kegiatan ini difokuskan untuk masyarakat Desa Pemecutan Kelod, hal ini dilakukan untuk mengembangkan potensi lokal dan membina talenta muda yang ada di desa tersebut. 

“Kami berharap turnamen ini dapat memupuk rasa persaudaraan dan mendukung visi dan misi Kota Denpasar, ‘Vasudhaiva Kutumbakam’, yang berarti seluruh dunia adalah satu keluarga,” tutupnya. *m03

Komentar