Pawai Obor Peparnas Lintasi Lima Daerah di Jawa Tengah
JAKARTA, NusaBali - Agenda torch relay atau pawai obor Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Solo 2024 akan melintasi lima daerah di Jawa Tengah pada 28-29 September.
Mulai dari Kabupaten Grobogan, Boyolali, Karanganyar, Sukoharjo dan Kota Solo. Panitia Besar (PB) Peparnas bersama Kemenpora dan Pemprov Jawa Tengah pun akan menyalakan obor Peparnas XVII di Api Abadi Mrapen, Kabupaten Grobogan.
Diketahui, Api Abadi Mrapen memiliki sejarah panjang dalam mengiringi jejak prestasi olahraga di Indonesia, termasuk gelaran multievent disabilitas internasional, seperti Asian Para Games 2018 serta ASEAN Para Games 2011 dan 2022. Ketua Pelaksana Peparnas XVII 2024, D.B. Susanto mengatakan, pawai obor Peparnas akan berlangsung meriah mulai dari Kabupaten Grobogan hingga Kota Solo.
"Di masing-masing daerah yang akan dilewati, mereka akan menyambut api obor ini dengan rangkaian kegiatan yang sudah dipersiapkan," kata D.B. Susanto, dalam rilis Kamis (26/9) malam.
Menurut D.B. Susanto, pawai obor menjadi kegiatan penting dalam rangkaian acara menuju pembukaan Peparnas. Apalagi, PB Peparnas XVII ingin menggairahkan multievent ini di kota/kabupaten yang turut menjadi tuan rumah venue pertandingan.
Selain itu, kata DB Susanto, pawai obor juga menjadi bagian terpenting untuk menunjukkan kesiapan dari panitia penyelenggaraan Peparnas XVII, bahwa mereka sudah siap menggelar ajang tersebut.
Koordinator Acara Torch Relay Peparnas XVII Solo 2024, Aldee Herryansyah mengatakan, agenda torch relay mengangkat tema "Semangat yang Membara dari Jawa Tengah".
PB Peparnas XVII 2024 mempersiapkan gelaran khusus menyambut kehadiran 3.100 atlet, 1.500 pelatih dan ofisial serta ribuan suporter dari 34 kontingen. k22
1
Komentar