nusabali

Semangat dan Refleksi 79 Tahun ST Dwi Tunggal: Bulan Aktivitas sebagai Pilar Pengabdian kepada Masyarakat

  • www.nusabali.com-semangat-dan-refleksi-79-tahun-st-dwi-tunggal-bulan-aktivitas-sebagai-pilar-pengabdian-kepada-masyarakat

DENPASAR, NusaBali.com - Sekaa Teruna (ST) Dwi Tunggal, Banjar Menesa-Puseh, Desa Adat Pedungan, Denpasar, menapak usia ke-79 dengan penuh semangat.

Peran Prajuru dalam Mendukung Kegiatan

Ketua Adat Banjar Puseh, I Ketut Dantara (52), menyatakan bahwa kegiatan ini sangat positif dalam mengaktifkan generasi muda untuk lebih peduli terhadap seni dan budaya. "Kami selalu mendukung penuh kegiatan ini, baik melalui pemikiran, pendanaan, maupun dukungan moral agar kegiatan seperti ini bisa berlanjut," ujar Dantara.

Hal senada juga diungkapkan oleh Kelian Adat Banjar Menesa-Pedungan, I Komang Sumastra (51), yang berharap kegiatan ini dapat terus membawa kemajuan bagi Banjar. "Dampak positifnya adalah kedekatan antara warga dan pemuda semakin erat, serta membangun semangat kebersamaan," tuturnya.

Andik Suryawan (38), Kepala Lingkungan yang telah menjabat selama delapan tahun, mengapresiasi kegiatan Bulan Aktivitas ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat efektif dalam melibatkan seluruh kalangan masyarakat, mulai dari anak-anak hingga orang tua, serta dalam melestarikan seni budaya lokal. "Kami berharap kegiatan ini dapat terus dilanjutkan dan bahkan ditingkatkan, terutama dalam menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan," ujarnya.

Melalui rangkaian kegiatan ini, ST Dwi Tunggal tidak hanya merayakan ulang tahunnya yang ke-79, tetapi juga memperkuat rasa persatuan dan komitmen terhadap pengabdian pada masyarakat. Dengan berbagai dukungan dari prajuru dan masyarakat, semangat ST Dwi Tunggal untuk melesat menjadi lebih baik di masa depan tampak semakin nyata. *m03

Komentar