Polisi Kawal Pergeseran Logistik Pilkada Buleleng 2024 Usai Pemungutan Suara
SINGARAJA, NusaBali - Polres Buleleng menjamin keamanan selama pergeseran logistik Pilkada Buleleng 2024 usai tahap pemungutan suara, Rabu (27/11) malam.
Sejumlah personel dikerahkan untuk mengamankan pergeseran logistik yang berupa kotak suara dari desa/kelurahan menuju Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Kapolres Buleleng, AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi memantau langsung proses pengamanan pergeseran logistik Pilkada tersebut hingga tiba di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Ia menyebut, kegiatan ini sebagai bagian dari upaya pengamanan dan pengawasan tahapan rekapitulasi hasil penghitungan suara.
AKBP Widwan memastikan bahwa seluruh proses pergeseran logistik berjalan dengan aman dan tertib, serta sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan. Kotak suara yang berisi hasil penghitungan suara dari masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS) akan diplenokan di tingkat PPK. Sebelum akhirnya diserahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Buleleng.
“Keamanan dan kelancaran seluruh tahapan Pemilukada, termasuk pergeseran logistik, adalah prioritas kami. Kami memastikan bahwa seluruh personel telah dikerahkan untuk mendukung kelancaran proses ini,” ujar AKBP Widwan, dikonfirmasi Kamis (28/11) pagi.
Ia menekankan bahwa personel akan terus siaga selama proses rekapitulasi di tingkat kecamatan yang dijadwalkan pada 29 November 2024. “Kami akan memastikan keamanan seluruh tahapan Pilkada 2024 sehingga dapat berjalan lancar hingga proses akhir penghitungan suara,” lanjutnya. 7 mzk
Komentar