Lintasi Jalan Menikung, Truk Oleng Hantam Rumah
SINGARAJA, NusaBali - Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalur Singaraja - Denpasar KM 15 di wilayah Banjar Dinas Wirabuana, Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, Buleleng.
Sebuah truk pengangkut batu cadas putih menabrak sebuah rumah warga di desa setempat pada Jumat (10/1) sore sekitar pukul 16.30 Wita.
Informasi yang dihimpun NusaBali, kecelakaan bermula saat truk dengan nomor polisi DK 8535 DO yang dikemudikan oleh Phelipus Dengi Hanganggo, warga Desa Mangga Nipi, Kecamatan Kodi Utara, Kabupaten Sumba Barat Daya, NTT melaju dari arah selatan menuju utara atau dari arah Kota Denpasar menuju Kota Singaraja.
Setibanya di lokasi kejadian, diduga pengemudi kehilangan kendali sehingga truk keluar badan jalan dan masuk ke pekarangan rumah milik Wayan Kariasa, 29, yang berada di timur jalan. Kondisi jalan di dekat lokasi kejadian menurun dan berkelok. Sehingga sopir yang diduga belum menguasai medan ini kehilangan kendali.
Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Darma Diatmika mengatakan, akibat kejadian tersebut, tiga orang mengalami luka-luka, yakni pengemudi truk, kernet, dan pemilik rumah. Pengemudi, Phelipus Dengi mengalami luka lecet pada kaki dan merasa sakit di dada. Kernet kendaraan, Stephanus Lende, 23, mengalami luka lecet di kaki kiri. Keduanya dibawa ke RSUD Buleleng, Kota Singaraja, untuk dirawat.
Sementara itu, Wayan Kariasa, pemilik rumah yang tertabrak, turut mengalami luka-luka berupa sayatan di betis kaki kiri, lecet di kaki kanan, dan luka robek di tangan kanan. Ia juga mendapatkan perawatan di RSUD Buleleng. Selain menimbulkan korban luka, kecelakaan ini juga mengakibatkan kerugian materiil mencapai Rp10 juta. Truk mengalami kerusakan cukup parah, sementara rumah warga mengalami kerusakan pada bagian pagar dan tembok. “Kecelakaan ini ditangani Unit Lantas Polsek Sukasada dan masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebabnya. Beberapa saksi telah dimintai keterangan dan barang bukti berupa kendaraan juga telah diamankan. Sopir, kernet, dan pemilik rumah yang luka-luka masih dirawat di RS,” jelasnya, dikonfirmasi Sabtu (11/1). mzk
Komentar