Golkar Karangasem Serahkan Dukungan ke Airlangga
DPD II Golkar Karangasem menyatakan dukungan penuhnya terhadap Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar.
AMLAPURA, NusaBali
Surat dukungan resmi diserahkan langsung Ketua DPD II Golkar Karangasem, I Made Sukerana kepada Airlangga di Jakarta, Jumat (15/12). Alasan mendukung Airlangga Hartarto menurut Sukerana, mengingat yang bersangkutan berada di pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), selaku Menteri Perindustrian. Selain itu, sebagian besar DPD I se-Indonesia mengarahkan dukungan ke Airlangga Hartarto.
"Atas dasar itulah kami dari DPD II Golkar Karangasem mendukung Airlangga Hartarto sebagai Ketua DPP di Munaslub 19-20 Desember mendatang di Jakarta," kata Sukerana di Amlapura, Sabtu (16/12). Sukerana sendiri menyerahkan dukungan dengan datang langsung menemui Airlangga Hartarto. Bentuk dukungannya yang diserahkan, merupakan hasil dari rekomendasi rapat pleno Partai Golkar Karangasem. Sukerana berharap pemilihan Ketua Umum DPP Golkar berlangsung aklamasi. Dengan demikian Partai Golkar ke depan lebih cepat melakukan konsolidasi, dan semakin solid menyongsong Pemilu Legislatif (Pileg) 2019, dan Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. *k16
Surat dukungan resmi diserahkan langsung Ketua DPD II Golkar Karangasem, I Made Sukerana kepada Airlangga di Jakarta, Jumat (15/12). Alasan mendukung Airlangga Hartarto menurut Sukerana, mengingat yang bersangkutan berada di pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), selaku Menteri Perindustrian. Selain itu, sebagian besar DPD I se-Indonesia mengarahkan dukungan ke Airlangga Hartarto.
"Atas dasar itulah kami dari DPD II Golkar Karangasem mendukung Airlangga Hartarto sebagai Ketua DPP di Munaslub 19-20 Desember mendatang di Jakarta," kata Sukerana di Amlapura, Sabtu (16/12). Sukerana sendiri menyerahkan dukungan dengan datang langsung menemui Airlangga Hartarto. Bentuk dukungannya yang diserahkan, merupakan hasil dari rekomendasi rapat pleno Partai Golkar Karangasem. Sukerana berharap pemilihan Ketua Umum DPP Golkar berlangsung aklamasi. Dengan demikian Partai Golkar ke depan lebih cepat melakukan konsolidasi, dan semakin solid menyongsong Pemilu Legislatif (Pileg) 2019, dan Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. *k16
1
Komentar