Fraksi Gerindra Kaji Revisi Perda RTRW
Sikap Sekretaris Fraksi Golkar Kresna Budi yang menolak Revisi Perda RTRW membuat sejumlah anggota dewan lintas fraksi gerah. Bahkan ada yang menyebut hanya mencari sensasi.
Kata anggota dewan yang merupakan anggota fraksi terbesar tersebut, Kresna Budi menolak revisi Perda RTRW hanya mencari sensasi. "Namanya politik ya cari moment. Biar tampil beda saja, substansinya belum jelas kok. Yang mau revisi siapa?" tegas sumber tadi.
Sementara Kresna Budi mengatakan, Perda RTRW jelas-jelas memang ada keinginan direvisi. "Teman-teman sabarlah sedikit untuk melakukan revisi. Perda RTRW itu umurnya bisa sampai 25 tahun. Bukan hanya Perda RTRW saja. Semua aturan itu umurnya 25 tahun. Perda RTRW baru 6 tahun kok," ujarnya, kemarin.
Kresna Budi menegaskan, tidak ada kepentingan dalam sikapnya terhadap penolakan revisi Perda RTRW."Pikirkan daya tampung Bali. Saya sepakat dengan anggota Fraksi PDIP atau dengan fraksi lain kalau sama-sama memikirkan secara mendalam dan komprehensif sebelum ada keputusan revisi Perda RTRW," ujar Ketua DPD II Golkar Buleleng versi Munas Ancol, ini.
1
2
Komentar