nusabali

Pulang dari Pasar, Nenek Nyemplung ke Jurang

  • www.nusabali.com-pulang-dari-pasar-nenek-nyemplung-ke-jurang

Datang dari Pasar Pesangkan, Desa Duda Timur, Kecamatan Selat, Karangasem sang nenek berstatus janda tua, Ni Wayan Suti, 53, dari Banjar Batu Gede, Desa Duda Timur, Kecamatan Selat, Karangasem, Rabu (17/1) pukul 05.00 Wita, tewas jatuh ke jurang sedalam 9 meter di dekat rumahnya.

AMLAPURA, NusaBali

Jasadnya baru ketahuan, pukul 13.00 Wita, langsung dievakuasi dalam kondisi telah kaku. Informasi yang dihimpun, Nenek Suti biasa berbelanja ke Pasar Pesangkan setiap tiga hari sekali. Ia jalan kaki dari Banjar Batu Gede, Desa Duda Timur menuju Pasar Pesangkan, sekitar 3 kilometer. Berangkat ke Pasar Pesangkan pukul 02.00 Wita dan kembali pukul 05.00 Wita.

Nah, pada Rabu siang sekitar pukul 13.00 Wita, keluarga korban yakni I Wayan Pasek Suarjana, pergi ke tegalan miliknya. Ternyata dikejutkan ada korban telungkup di sungai dan bagian kepalanya menghadap ke bawah terendam air.

Setelah didekati, korban yang mengenakan baju merah, celana pendek biru, kain cokelat, BH hitam ternyata keluarganya. I Wayan Pasek Suarjana selanjutnya melaporkan kejadian itu ke Kelian Banjar Batu Gede I Ketut Wirta dan Perbekel Duda Timur I Gede Pawana.

Selanjutnya laporan itu diteruskan Kelian Banjar Batu Gede ke Polsek Selat. Petugas Polsek Selat dipimpin Kapolsek AKP I Made Sudartawan mendatangi TKP, bersama petugas medis Puskesmas Selat dr Adhui Surya Negara.

Jasad korban diperiksa petugas medis itu , ditemukan korban mengalami luka memar di kepala belakang, lecet pada alis kiri, dan keluar darah dari kedua hidung, serta luka lecet di kaki kiri.

Kapolsek Selat AKP Sudartawan mengatakan, besar dugaan korban saat melintas di pagi buta kakinya nyangkut di akar pohon. Kemudian terpeleset ke jurang sedalam 9 meter. "Buktinya, di TKP, masih ada sandal korban nyangkut di akar pohon," kata AKP Sudartawan.

Dari hasil olah TKP, kata AKP Sudartawan, tidak ditemukan adanya bekas penganiayaan, sebagai penyebab matinya korban. "Korban mati karena terjatuh di kedalaman 9 meter, dilihat dari luka-luka korban saat diperiksa petugas medis," katanya.

Hadir di TKP, Kelian Banjar Batu Gede I Ketut Wirta. Di bagian lain Perbekel Duda Timur I Gede Pawana juga mengakui, dapat laporan korban meninggal sepulang dari Pasar Pesangkan. "Pulangnya pukul 05.00 Wita, korban biasa ke Pasar Pesangkan setiap tiga hari sekali," katanya.  Saksi-saksi yang menguatkan kejadian itu, Ni Nyoman meta, 42, Ni Ketut manis, 60, dan pelapor I Wayan Pasek Suarjana, dari Banjar Batu Gede, Desa Duda Timur, Kecamatan Selat. *k16

Komentar