nusabali

Durian Bestala Undang Selera Warga

  • www.nusabali.com-durian-bestala-undang-selera-warga

Durian memang merupakan salah satu jenis buah yang favorit karena rasa yang legit dengan aroma yang keras.

DENPASAR, NusaBali

Karenanya banyak orang ketagihan. Itu pula menjadikan ‘bisnis’ jualan durian menjamur di beberapa lokasi di Denpasar. Di antaranya di kawasan Jalan Raya Puputan Niti Mandala Renon Denpasar. Para pedagang durian  menjajakan durian di atas mobil.

“Ini durian Bestala, Singaraja,”  ujar  Gede Wirawan, salah seorang pedagang  Jumat (19/1). Harga durian tergantung ukuran, yakni besar kecilnya. Sementara yang paling rendah Rp 20.000, sampai Rp 140.000. “Memang agak mahal, karena sekarang belum puncak musimnya,”  tambah Wirawan.

Sebelumnya hal senada disampaikan pedagang lainnya. Saat ini masa panen durian baru di Bestala, Buleleng. Sedang ‘sumber’ durian lainnya,  belum memasuki musim panen. “Seperti dari Karangasem belum ada,” tambah Wirawan.

Dari pantauan, warga banyak yang memburu durian Bestala meskipun harganya tidak murah. Rata-rata mereka penggemar fanatik durian. “ Durian bestala kulitnya tipis, sehingga gampang pecah dan aromanya langsung merebak,” ungkap Deta, seorang pembeli.  Dan tentu saja rasanya juga khas dan legit. “Namun jangan berlebih agar tak mabuk,” ingatnya sambil membolak-balik memilih durian Bestala. *k17

Komentar