Rai Mantra Beber 'Nawacandra' di Karangasem
Pada, Minggu (25/2) Cagub Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra (Rai Mantra) dalam kampanyenya menemui warga masyarakat di Banjar Juntal Kelod, Desa/Kecamatan Kubu, Karangasem dan krama Banjar/Desa Datah, Kecamatan Abang, Karangasem.
AMLAPURA,NusaBali
Di sana, Rai Mantra memaparkan program unggulan Nawacandra yang disambut positif dan penuh harapan. Program itu antara lain bantuan biaya operasional pendidikan paripurna 12 tahun, beasiswa pendidikan di dalam dan di luar negeri bagi siswa berprestasi (Kartu Cerdas Nawacandra). Juga bantuan biaya kesehatan paripurna dan pelayanan kesehatan ke rumah-rumah (Kartu Sehat Nawacandra), meningkatkan status puskesmas dengan menyediakan fasilitas rawat inap.
Rai Mantra juga mensosialisasikan program gratis biaya ngaben, nyekah, dan metatah massal (Kartu Yadnya Nawacandra). Dipaparkan juga program gratis pupuk organik dan donasi pajak bumi dan bangunan tanah sawah produktif serta meningkatan nilai tambah petani dengan petani melalui Simantri + Pasti (Sistem Pertanian Terintegrasi + Pasar dan Teknologi Industri) dengan membuatkan Kartu Tani Nawacandra.
Di acara kampanye yang bertempat di rumah mantan Wakil Bupati Karangasem I Made Sukerena di Banjar Juntal Kelod, Desa/Kecamatan Kubu, Karangasem, kemarin, Cagub Rai Mantra juga mendapat aspirasi agar merealisasikan pembangunan empat jembatan di Kecamatan Kubu, Karangasem, jika nanti terpilih.
Sebab setiap musim hujan, warga terhambat akibat banjir, tidak bisa melintas di jalur Amlapura-Singaraja. Ketua Tim Pemenangan Mantra-Kerta Kecamatan Kubu, I Nyoman Musna Antara yang juga Ketua Komisi IV DPRD Karangasem ini mengatakan selama musim hujan, aktivitas sosial terganggu. Anak-anak tidak bisa sekolah, ekonomi macet, arus lalulintas Amlapura-Singaraja, terhenti sekitar empat jam.
"Itu titipan masyarakat agar diprioritaskan membangun empat jembatan, sehingga lalulintas tidak lagi macet saat sungai banjir yang membelah jalan raya," pinta Musna Antara. Rai Mantra yang datang didampingi Ketua Koalisi Rakyat Bali (KRB), AA Bagus Adhi Mahendra Putra, berjanji mengawal aspirasi itu. *k16
Di sana, Rai Mantra memaparkan program unggulan Nawacandra yang disambut positif dan penuh harapan. Program itu antara lain bantuan biaya operasional pendidikan paripurna 12 tahun, beasiswa pendidikan di dalam dan di luar negeri bagi siswa berprestasi (Kartu Cerdas Nawacandra). Juga bantuan biaya kesehatan paripurna dan pelayanan kesehatan ke rumah-rumah (Kartu Sehat Nawacandra), meningkatkan status puskesmas dengan menyediakan fasilitas rawat inap.
Rai Mantra juga mensosialisasikan program gratis biaya ngaben, nyekah, dan metatah massal (Kartu Yadnya Nawacandra). Dipaparkan juga program gratis pupuk organik dan donasi pajak bumi dan bangunan tanah sawah produktif serta meningkatan nilai tambah petani dengan petani melalui Simantri + Pasti (Sistem Pertanian Terintegrasi + Pasar dan Teknologi Industri) dengan membuatkan Kartu Tani Nawacandra.
Di acara kampanye yang bertempat di rumah mantan Wakil Bupati Karangasem I Made Sukerena di Banjar Juntal Kelod, Desa/Kecamatan Kubu, Karangasem, kemarin, Cagub Rai Mantra juga mendapat aspirasi agar merealisasikan pembangunan empat jembatan di Kecamatan Kubu, Karangasem, jika nanti terpilih.
Sebab setiap musim hujan, warga terhambat akibat banjir, tidak bisa melintas di jalur Amlapura-Singaraja. Ketua Tim Pemenangan Mantra-Kerta Kecamatan Kubu, I Nyoman Musna Antara yang juga Ketua Komisi IV DPRD Karangasem ini mengatakan selama musim hujan, aktivitas sosial terganggu. Anak-anak tidak bisa sekolah, ekonomi macet, arus lalulintas Amlapura-Singaraja, terhenti sekitar empat jam.
"Itu titipan masyarakat agar diprioritaskan membangun empat jembatan, sehingga lalulintas tidak lagi macet saat sungai banjir yang membelah jalan raya," pinta Musna Antara. Rai Mantra yang datang didampingi Ketua Koalisi Rakyat Bali (KRB), AA Bagus Adhi Mahendra Putra, berjanji mengawal aspirasi itu. *k16
Komentar