Klopp Senang, Liverpool Agresif
Liverpool menggilas West Ham 4-1 di Stadion Anfield, Sabtu (24/2) tengah malam Wita.
LIVERPOOL, NusaBali
Hasil ini membuat manajer Liverpool, Juergen Klopp, girang bukan kepalang. "Ketika saya bangun tadi pagi, saya tidak punya ekspektasi melihat laga seperti ini, ini tentu membuat bahagia siapa pun yang menonton," kata Klopp, dilansir BBC pada Minggu (25/2).
Liverpool unggul melalui gol Emre Can, Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane. Gol hiburan West Ham dicetak Michail Antonio."Laga tersebut sangat intens, agresif, marah, dan membakar gairah. Saya melihat semuanya dan saya harap melihat lagi pertandingan sepakbola seperti ini lebih sering," kata manajer asal Jerman itu.
Klopp lebih bahagia lagi karena anak asuhnya mampu mencetak gol dari segala keadaan, termasuk set piece. Klopp mengaku senang atas kondisi tersebut. Atas hasil positif ini, Liverpool naik ke posisi dua klasemen Premier League sekaligus menggeser posisi Manchester United. Saat ini kedua tim berselisih satu poin, namun MU unggul satu laga, karena baru menjalani laga di pekan ke-28 pada Minggu (25/2).
Klopp tidak terlalu memikirkan hasil di laga antara MU dan Chelsea. Menurutnya, kemenagan itu hasil yang luar biasa. West Ham adalah tim yang bagus, khususnya dalam hal fisik dan tinggi badan.
Kemenangan itu juga menandai pencapaian Mohamed Salah untuk menyamai catatan gol Luis Suarez saat membela The Reds, dengan 31 gol dalam satu musim. Bahkan Salah berpeluang melewatinya dan membuat rekor baru bagi Liverpool. *
Hasil ini membuat manajer Liverpool, Juergen Klopp, girang bukan kepalang. "Ketika saya bangun tadi pagi, saya tidak punya ekspektasi melihat laga seperti ini, ini tentu membuat bahagia siapa pun yang menonton," kata Klopp, dilansir BBC pada Minggu (25/2).
Liverpool unggul melalui gol Emre Can, Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane. Gol hiburan West Ham dicetak Michail Antonio."Laga tersebut sangat intens, agresif, marah, dan membakar gairah. Saya melihat semuanya dan saya harap melihat lagi pertandingan sepakbola seperti ini lebih sering," kata manajer asal Jerman itu.
Klopp lebih bahagia lagi karena anak asuhnya mampu mencetak gol dari segala keadaan, termasuk set piece. Klopp mengaku senang atas kondisi tersebut. Atas hasil positif ini, Liverpool naik ke posisi dua klasemen Premier League sekaligus menggeser posisi Manchester United. Saat ini kedua tim berselisih satu poin, namun MU unggul satu laga, karena baru menjalani laga di pekan ke-28 pada Minggu (25/2).
Klopp tidak terlalu memikirkan hasil di laga antara MU dan Chelsea. Menurutnya, kemenagan itu hasil yang luar biasa. West Ham adalah tim yang bagus, khususnya dalam hal fisik dan tinggi badan.
Kemenangan itu juga menandai pencapaian Mohamed Salah untuk menyamai catatan gol Luis Suarez saat membela The Reds, dengan 31 gol dalam satu musim. Bahkan Salah berpeluang melewatinya dan membuat rekor baru bagi Liverpool. *
1
Komentar