nusabali

Masalah Permodalan Mencuat

  • www.nusabali.com-masalah-permodalan-mencuat

Permodalan yang kecil, menjadi salah satu persoalan yang dihadapi kalangan pengusaha di Bangli, untuk  pengembangan usaha lebih jauh.

Sosialisasi Apindo di Bangli


DENPASAR, NusaBali
Padahal potensi untuk mengembangkan usaha di berbagai sektor cukup terbuka luas.  Karenanya, pihak perbankan diharap responsif terhadap keluhan  tersebut.  Karena bagaimana pun permodalan merupakan faktor pokok untuk pengembangan usaha.  “Dari pertemuan dengan teman- teman, permodalan merupakan salah satu yang mencuat,” kata Ketua Apindo Bali I Nengah Nurlaba, Rabu (28/3).

Karena itu pula sosialisasi keberadaan Apindo dan persoalan-persoalan yang  terkait dengan pengusaha menyertakan pihak bank.  Antara lain, BPD Bali dan BRI. “Karena perbankan juga merupakan pihak yang terkait,” ujar Nurlaba.

Selain mensosialisasikan keberadaan Apindo, Nurlaba juga mendorong pengusaha dan masyarakat umum, untuk mendorong tumbuhnya industri kreatif , di semua sektor khususnya sektor pariwisata.  “Karena itu salah satu misi kita,” ujar Nurlaba, yang dalam pertemuan kemarin didampingi Ketua Apindo Bali I Wayan Dinamika. *k17

Komentar