nusabali

PDAM Kekurangan Air Baku

  • www.nusabali.com-pdam-kekurangan-air-baku

Idealnya kebutuhan air di Badung sekitar 750 liter/detik untuk melayani 67 ribu pelanggan. Akan tetapi yang berhasil diproduksi baru sekitar 500 liter/detik.

Selain itu, imbuhnya, demi mengatasi masalah kesulitan air di wilayah perbukitan, Kecamatan Kuta Selatan, pihaknya akan mengoptimalkan reservoir/bak penampungan yang ada seperti di kawasan Tegeh Sari, Jimbaran, dengan kapasitas 1.000 meter kubik. Sementara untuk mendorong air sampai ke wilayah yang lebih tinggi maka disiapkan pula pompa. “Pompa ini sudah dibantu dari APBD dan APBN,” jelas Subargayasa. 

Nanti dari reservoir yang ada di Tegeh Sari akan diangkat lagi ke reservoir yang ada di Ungasan dengan kapasitas 1.500 meter kubik. Sehingga dengan begitu diharapkan kesulitan air khususnya di wilayah perbukitan di Kuta Selatan dapat teratasi.
Tidak itu saja, keberadaan sumur yang belum termanfaatkan dengan baik, akan lebih ditingkatkan lagi. “Sumur bor, memang telah ada di Ungasan. Nah sekarang ini kita optimalkan, lumayan kapasitasnya 7,5 liter/detik. Di selatan itu kalau tidak salah ada lima sumur bor,” tandasnya.

Sementara untuk pembangunan pipa induk yang sedang dikerjakan diyakini akan dapat mengurangi beban masyarakat. “Untuk di wilayah bukit itu sebetulnya bukan tidak ada sama sekali. Tapi dalam sehari memang kami akui baru bisa teraliri 5-6 jam setiap hari. Memang belum 24 jam seperti di daerah lain. Kalau di Jimbaran sekitarnya kalau tidak ada kerusakan pipa, itu sudah 24 jam,” ungkap Subargayasa. 

Dengan selesainya megaproyek pembangunan jaringan pipa baru itu nantinya diharapkan dapat menyuplai air hingga 15-18 jam setiap hari. “Kendati pun belum tapi paling tidak mendekati,” imbuhnya.

Terkait dengan pendangkalan air permukaan terutama di estuari dam, pihaknya telah mengusulkan agar segera dilakukan pengerukan. Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak Balai Wilayah Sungai Bali-Penida, dalam rangka pengerukan sedimentasi di estuari dam. Sehingga nanti saat musing penghujan dam tersebut dapat lebih banyak menampung air.


Data Pelanggan PDAM Tirta Mangutama
No Wil Pelayanan Samb (Unit) Cakupan (%) 
1 Petang            2.932           82,77 
2 Abiansemal    7.144           59,34 
3 Mengwi          10.322           51,12 
4 Kuta Utara  17.086           76,71 
5 Kuta                    9.743           75,61 
6 Kuta Selatan  19.874           88,66 
Jumlah           67.101           71,79

Komentar