nusabali

Pedagang Kartu Perdana Tolak 1 NIK 3 Simcard

  • www.nusabali.com-pedagang-kartu-perdana-tolak-1-nik-3-simcard

Sejumlah pedagang kartu perdana telepon seluler berunjuk rasa di berbagai daerah pada  Senin (2/4).

JAKARTA, NusaBali

Mulai dari Banda Aceh, Medan, Jakarta, Bandung, Garut, Surabaya menggelar unjuk rasa yang menolak pembatasan satu nomor induk kependudukan (NIK) hanya boleh memiliki maksimal tiga kartu SIM prabayar.

Regulasi baru tersebut dianggap mematikan pedagang. "Aturan pembatasan registrasi 1 NIK 3 kartu perdana (sim card) mengakibatkan kerugian langsung bagi outlet saat ini," kata Koordinator aksi, Tedi Kustiadi di sela-sela aksi di kantor DPRD Garut.

Ia mengungkapkan, penjualan kartu perdana telah memberikan keuntungan bagi pelaku usaha pulsa di Garut maupun seluruh daerah di Indonesia. "Kartu perdana merupakan komoditas seluler yang memberikan kontribusi pendapatan yang signifikan bagi outlet," katanya.

Menurut dia, pemerintah diskriminatif dalam pembatasan registrasi penggunaan kartu perdana yang hanya berlaku oleh distributor besar. Padahal, kata Tedi, pengusaha kecil merasa diuntungkan dengan pembebasan penjualan kartu perdana internet tersebut. "Yang pasti akan menurunkan keuntungan pelaku usaha kecil," katanya. *ant

Komentar