nusabali

Gelar Apel Siaga, Panwaslu Awasi Money Politics

  • www.nusabali.com-gelar-apel-siaga-panwaslu-awasi-money-politics

Panwaslu Tabanan gelar apel siaga jelang coblosan Pilgub Bali 27 Juni 2018 dengan mengerahkan 1.000 personelnya di Lapangan Debes Tabanan, Minggu (24/6).

TABANAN, NusaBali

Mereka terdiri atas jajaran Panwaslu se Tabanan, Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) dan pengawas TPS se-Kabupaten Tabanan. Tak hanya di Tabanan, apel serupa juga digelar Panwaslu Kabupaten Gianyar yang serentak gelar Pilkada Gianyar dan Pilgub Bali.

Ketua Panwaslu Tabanan, I Made Rumada mengatakan apel siaga digelar untuk memberikan pemantapan kepada seluruh jajaran Panwaslu mulai dari Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) dan pengawas TPS se-Kabupaten Tabanan. "Jumlahnya 1.000 orang yang terlibat dalam apel siaga ini," ujarnya

Kata dia masa tenang Pilgub sejak Minggu (24/6) hingga Selasa (26/6) mendatang yang ditekankan fokus pada pemantauan money politic dan politisasi SARA (suku, agama, ras dan antargolongan). Sebab dari pengalaman pemilu yang sudah berjalan indikasi politik uang terjadi pada massa tenang yang dimulai dari H-3 sampai H-1 coblosan. "Mulai saat ini kami terus pantau," tegasnya.

Sementara dalam apel siaga di Lapangan Astina, Gianyar Minggu pagi kemarin, Katua Panwaslu Gianyar Wayan Hartawan mengatakan dalam upaya pengawasan ini pihaknya mengerahkan 966 pengawas. “Kepada seluruh pengawas ditekankan selama masa tenang sampai dengan pemungutan dan penghitungan suara, untuk fokus melakukan pengawasan dan kerawanan dalam bentuk kampanye terselubung," katanya.

Ditambahkan kampanye terselubung yang dimaksud, yakni politik uang, pemberian sembako, intimidasi, serta mengarahkan pemilih pada saat penyebaran formulir C6 (undangan memilih). “Kepada masyarakat luas juga kami sampaikan, sekiranya ada pelanggaran agar dicegah, dan apabila sudah terjadi agar disampaikan ke Panwas untuk ditindak," pintanya. *d, nvi

Komentar