nusabali

‘Aquaman’ Digarap Seperti Film Petualangan

  • www.nusabali.com-aquaman-digarap-seperti-film-petualangan

Film 'Aquaman' adalah harta karun terpendam yang ditunggu penggemar dari DC Comics. Penantian itu membawa gelombang kegembiraan.

JAKARTA, NusaBali

Hal tersebut terlihat setelah trailer 'Aquaman' yang disutradarai oleh James Wan diperlihatkan di San Diego Comic-Con. Entri terbaru di jagad film DC yang sekarang secara resmi disebut Worlds of DC itu mengubah arus setelah 'Justice League' dipenuhi dengan kekecewaan.

'Aquaman' memberi kita pandangan sekilas tentang kepahlawanan sang superhero yang diperankan oleh Jason Momoa. Sebagian besar cerita sama seperti dalam komik modern yang begitu kompleks.

Salah satu karakter yang paling menarik dari kisah Aquaman yang punya nama asli Arthur Curry, adalah Mera yang diperankan oleh Amber Heard. Di sini, para penggemar bakal melihat awal dari hubungannya dengan Arthur sebelum ia menjadi Ratu.

Mera berencana untuk menggulingkan kekuasaan Orm dengan mencari pewaris sah Atlantis. Dalam komik, terungkap Mera sebenarnya dikirim ke Atlantis oleh suku Zebel untuk membunuh penguasa di sana sebagai balas dendam atas pengasingan suku itu sebagai koloni narapidana.

Misinya sebagai pembunuh memudar ketika ia jatuh cinta kepada Arthur, sampai akhirnya sukunya datang mencari dan menuntut jawaban. 'Aquaman' adalah film pertama yang mungkin menyederhanakan latar belakang Mera.

James Wan seperti dilansir detik menggambarkan Aquaman sebagai film pencarian. Film itu disebut lebih dekat dengan petualangan fantasi ketimbang film superhero. Trailer yang membawa kita melihat Atlantis dan beberapa kerajaan laut, hidup sesuai dengan tontonan yang dijanjikan oleh film fantasi.

Rencana Arthur dan Mera untuk menggulingkan Orm membawa mereka pada sebuah perjalanan untuk menemukan trisula Raja Atlan, penguasa Atlantis kuno yang menggunakan trisula untuk menenggelamkan Atlantis berabad-abad yang lalu setelah perseteruan dengan saudaranya, Orin yang menyebabkan pembantaian keluarganya. *

Komentar