Chelsea Pede Hadapi Man City
Berbekal hasil positif pada tiga laga pramusim, Chelsea siap dan pede (percaya diri) menantang Manchester City di Community Shield, di Wembley Stadium, Minggu (5/8) malam WITA.
Laga Community Shield, Minggu Besok
LONDON, NusaBali
Gelandang The Blues, Pedro Rodriguez menilai Chelsea sudah siap tampil di laga kompetitif. Laga itu duel kedua tim di Community Shield. Pada laga pertama Man City menang 3-2 atas Chelsea pada 2012. Ajang Community Shield merupakan laga antara juara Premier League dan juara Piala FA. Laga tersebut menandai bergulirnya kompetisi Liga Inggris yang akan dimulai pekan mendatang.
Sebelum menghadapi Man City , Chelsea meraih dua kemenangan dan sekali kalah di tiga laga pramusimnya. Setelah menang 1-0 atas Perth Glory, Chelsea menang adu penalti melawan Inter Milan, dan kalah di adu penalti melawan rival domestiknya, Arsenal.
Sedangkan City menderita dua kekalahan dan sekali menang di tiga laga Internasional Champions Cup. City kalah dari Borussia Dortmund 0-1 dan 1-2 dari Liverpool. Lalu akhirnya menang usai mengatasi Bayern Munich 2-0.
"Kami baru melakoni tiga laga, tapi sejauh ini bagus dan sekarang kami menghadapi pertandingan penting melawan Manchester City. Mereka tim yang tangguh dengan para pemain bertalenta," kata Pedro, di situs resmi klub.
"Pertandingan ini sangat penting. Mereka juara musim lalu dan bermain dengan baik. Jadi pertandingan yang berat, dan amat penting, tapi kami ingin menang,”kata Pedro.
Sementara itu City punya keunggulan head to head atas Chelsea sejak diasuh Josep Guardiola. Dalam tiga pertemuan di Premier League, City cuma sekali kalah dan sukses memenangi dua pertemuan terakhir.
Laga nanti menjadi debut manajer baru Chelsea Maurizio Sarri, yang menggantikan Antonio Conte, di kancah sepakbola Inggris. City juga mencoba mengulangi prestasi hebat musim sebelumnya, yakni menjuarai EPL dengan rekor margin 19 poin.
Dari kubu Chelsea, Sarri belum dapat memainkan Eden Hazard, N'Golo Kante, Olivier Giroud dan Thibaut Courtois yang masih diberi waktu istirahat usai tampil di Piala Dunia. Willian juga sepertinya tidak bakal fit tepat waktu setelah terlambat bergabung skuat. Sarri diuntungkan beberapa pemain seniornya ikut menjalani pramusim, diantaranya playmaker Jorginho, yang diboyong Sarri dari Napoli.
Di pihak City, para pemain yang tampil di Piala Dunia sudah berlatih, kecuali Raheem Sterling dan Kevin De Bruyne. Danilo dan Eliaquim Mangala masih absen akibat cedera. Riyad Mahrez, pembelian termahal City sempat cedera ringan di laga pramusim, sudah berlatih normal. *
LONDON, NusaBali
Gelandang The Blues, Pedro Rodriguez menilai Chelsea sudah siap tampil di laga kompetitif. Laga itu duel kedua tim di Community Shield. Pada laga pertama Man City menang 3-2 atas Chelsea pada 2012. Ajang Community Shield merupakan laga antara juara Premier League dan juara Piala FA. Laga tersebut menandai bergulirnya kompetisi Liga Inggris yang akan dimulai pekan mendatang.
Sebelum menghadapi Man City , Chelsea meraih dua kemenangan dan sekali kalah di tiga laga pramusimnya. Setelah menang 1-0 atas Perth Glory, Chelsea menang adu penalti melawan Inter Milan, dan kalah di adu penalti melawan rival domestiknya, Arsenal.
Sedangkan City menderita dua kekalahan dan sekali menang di tiga laga Internasional Champions Cup. City kalah dari Borussia Dortmund 0-1 dan 1-2 dari Liverpool. Lalu akhirnya menang usai mengatasi Bayern Munich 2-0.
"Kami baru melakoni tiga laga, tapi sejauh ini bagus dan sekarang kami menghadapi pertandingan penting melawan Manchester City. Mereka tim yang tangguh dengan para pemain bertalenta," kata Pedro, di situs resmi klub.
"Pertandingan ini sangat penting. Mereka juara musim lalu dan bermain dengan baik. Jadi pertandingan yang berat, dan amat penting, tapi kami ingin menang,”kata Pedro.
Sementara itu City punya keunggulan head to head atas Chelsea sejak diasuh Josep Guardiola. Dalam tiga pertemuan di Premier League, City cuma sekali kalah dan sukses memenangi dua pertemuan terakhir.
Laga nanti menjadi debut manajer baru Chelsea Maurizio Sarri, yang menggantikan Antonio Conte, di kancah sepakbola Inggris. City juga mencoba mengulangi prestasi hebat musim sebelumnya, yakni menjuarai EPL dengan rekor margin 19 poin.
Dari kubu Chelsea, Sarri belum dapat memainkan Eden Hazard, N'Golo Kante, Olivier Giroud dan Thibaut Courtois yang masih diberi waktu istirahat usai tampil di Piala Dunia. Willian juga sepertinya tidak bakal fit tepat waktu setelah terlambat bergabung skuat. Sarri diuntungkan beberapa pemain seniornya ikut menjalani pramusim, diantaranya playmaker Jorginho, yang diboyong Sarri dari Napoli.
Di pihak City, para pemain yang tampil di Piala Dunia sudah berlatih, kecuali Raheem Sterling dan Kevin De Bruyne. Danilo dan Eliaquim Mangala masih absen akibat cedera. Riyad Mahrez, pembelian termahal City sempat cedera ringan di laga pramusim, sudah berlatih normal. *
Komentar