nusabali

Dimangsa Buaya, Jasad Pria NTT Tak Utuh

  • www.nusabali.com-dimangsa-buaya-jasad-pria-ntt-tak-utuh

Warga Desa Oepuah Utara, Kecamatan Biboki Moenleu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), dihebohkan dengan sesosok mayat pria tanpa kepala dan tangan.

KEFAMENANU, NusaBali

Kasat Reskrim Polres TTU Iptu Nyoman Gede Arya mengatakan, mayat tanpa identitas tersebut ditemukan di Pantai Penkase Desa Oepuah Utara. "Potongan tubuh mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh dua orang warga atas nama Yulianus Timo dan Yoseph Nahak. Mayat tersebut ditemukan pagi tadi," ungkap Nyoman, Senin (13/8) seperti dilansir kompas.

 Penemuan mayat itu, lanjut Nyoman, bermula ketika Yulianus Timo dan Yoseph Nahak, yang berprofesi sebagai nelayan, hendak menarik pukat di laut, yang disebar sejak Minggu (12/8) malam.

Saat dalam perjalanan menuju ke laut, keduanya menemukan potongan tubuh manusia yang sudah tidak utuh. Melihat hal itu, keduanya langsung bergegas memberitahukan kepada aparat kepolisian di Polsubsektor Mena.

"Pria tersebut diduga dimakan oleh buaya, sehingga pada saat ditemukan kondisi tanpa kepala, lengan, bahkan sebagian perut dan dada," ungkapnya.

Setelah menerima laporan, polisi kemudian turun ke lokasi kejadian dan membawa potongan tubuh mayat tersebut ke rumah salah satu warga, karena air dalam kondisi pasang.

"Potongan mayat tersebut dibawa ke rumah warga, mengingat pertimbangan air laut yang segera pasang. Kasus ini sedang ditangani Polsek Manufui, untuk menyelidiki identitas mayat itu," tutupnya.

Sekitar lokasi penemuan juga dilokalisasi untuk mencegah kejadian terulang. Daerah itu, menurut Jules, dihuni buaya muara. "Iya daerah situ memang banyak buaya muara," ucapnya. Polisi masih berupaya memastikan identitas korban. Polisi juga mencari informasi apakah ada warga yang kehilangan anggota keluarganya.

"Tubuh korban sudah tidak utuh, kepalanya juga tidak ada, untuk memastikan identitas korban, apakah dilakukan cek DNA ke keluarganya untuk memastikan, namun dari info masyarakat tentunya akan kita cari, barangkali ada warga yang kehilangan anggota keluarga," tuturnya dilansir detik.*

Komentar