nusabali

Ketua Dewan Salurkan 7 Kursi Roda

  • www.nusabali.com-ketua-dewan-salurkan-7-kursi-roda

Ketua DPRD Karangasem, I Nengah Sumardi, salurkan 7 kursi roda untuk penderita lumpuh.

AMLAPURA, NusaBali
Penyerahan bantuan kursi roda, masing-masing 4 di Desa Pempatan, Kecamatan Rendang, dan 3 kursi di Desa Jungutan, Kamis (8/11). Penyerahan kursi roda kepada warga yang membutuhkan dihadiri Sekwan I Wayan Ardika dan Kabag Humas Edi Setiadi Dwijantoro.

Sumardi mengaku menerima aspirasi masyarakat untuk membantu warga kurang mampu yang menderita lumpuh. Bantuan tak hanya disalurkan di daerah pemilihan asal Ketua DPRD Karangasem. Contohnya, Sumardi menyerahkan bantuan kursi roda di Desa Pempatan, Kecamatan Rendang. Sumardi berasal dari dapil Kecamatan Bebandem. “Ini murni untuk membantu warga yang membutuhkan,” terang Sumardi.

Di Desa Pempatan, Sumardi menyerahkan 4 kursi roda untuk I Nengah Yasa di Banjar Pemuteran, I Komang Cebol di Banjar Puragae, Mangku Wastri di Banjar Geliang, dan Komang Srengen di Banjar Alasngandang. Tiga kursi roda lagi diserahkan di Banjar Nampo, Desa Jungutan untuk I Putu Wardika, I Wayan Kariasa, dan Ni Ketut Susilawati. *k16

Komentar