nusabali

Ujicoba UNBK Banyak Kendala

  • www.nusabali.com-ujicoba-unbk-banyak-kendala

SMKN Kubu dalam waktu dekat menambah daya 1 kWh lagi.

AMLAPURA, NusaBali

Ujicoba UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) di sejumlah SMA/SMK Karangasem menemui banyak kendala. Selain daya listrik kurang memadai, gangguan alam, sejumlah sekolah juga masih kekurangan komputer. Sehingga ujicoba UNBK belum optimal bahkan ada mengundurkan jadwal.

Ujicoba UNBK di SMAN Kubu, ada gangguan listrik menyusul cuaca buruk disertai pohon tumbang di sejumlah titik. Kasek SMAN Kubu, I Ketut Suba, menyebutkan sebanyak 191 siswa ikut ujicoba UNBK dari tanggal 21-24 Januari. Saat ujicoba berlangsung, hujan lebat dan angin kencang mengakibatkan aliran listrik tidak normal. “Ujicoba UNBK sempat terhambat. Mudah-mudahan di puncak UNBK tidak ada kendala teknis,” harapnya, Selasa (29/1).

Sementara SMK Nusa Dua Toya Anyar Kecamatan Kubu batal ujicoba UNBK. Alasannya ada gangguan listrik. Sedianya SMK Nusa Dua Toya Anyar menggelar ujicoba UNBK di SMAN Kubu. “Ujicoba UNBK diundur pada tanggal 4 sampai 7 Februari. Pesertanya sebanyak 181 siswa,” jelas Kasek SMK Nusa Dua Toya Anyar, I Gede Putu Suardana. Ia berharap saat UNBK tidak terjadi kendala listrik, gangguan internet atau gangguan lainnya. Begitu juga tidak ada gangguan dari Gunung Agung, sebab lokasi SMK Nusa Dua Toya Anyar Kecamatan Kubu dan SMAN Kubu di jalur lahar.

Terpisah, Kasek SMKN Kubu, I Nyoman Suarsana, mengaku kekurangan daya listrik. “Kami memiliki 2 kWh. Dalam waktu dekat kami menambah satu kWh lagi,” jelas Nyoman Suarsana. Ia menambahkan, sebanyak 355 siswa yang ikut UNBK melakukan ujicoba sejak Senin (28/1) dan berakhir Kamis (31/1). Sedangkan Wakasek Humas SMKN Amlapura, I Made Yuli Arsana, mengaku sekolahnya kekurangan komputer. Idealnya ada 150 komputer, sementara ada 129 komputer. *k16

Komentar