nusabali

Dinas PUPR Siapkan Manajemen Konstruksi

  • www.nusabali.com-dinas-pupr-siapkan-manajemen-konstruksi

Proyek Penguatan Dinding Pura Luhur Uluwatu

MANGUPURA, NusaBali

Proyek penguatan dinding Pura Luhur Uluwatu, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, menjadi salah satu prioritas Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Badung. Tahun 2019 Dinas PUPR sudah menyiapkan anggaran Rp 30 miliar untuk penguatan dinding Pura Luhur Uluwatu, terutama pada bagian yang telah mengalami keretakan.

Kepala Bidang (Kabid) Sumber Daya Air Dinas PUPR Badung AA Gede Dalem, mengatakan penguatan dinding Pura Luhur Uluwatu sebetulnya akan dilakukan pada 2018. Namun, karena mengalami kendala teknis, sehingga gagal terlaksana. “Kendala kami adalah proyek penguatan dinding tebing seperti ini baru pertama kali. Jadi bisa dibilang ini pekerjaan khusus,” ujarnya, Minggu (3/2).

Tak bisa sembarangan dalam pengerjaannya, Dinas PUPR memutuskan untuk menyiapkan manajemen konstruksi. “Jadi, tugas manajemen konstruksi seperti konsultan. Manajemen konstruksi menyusun kriteria kontraktor, sampai proses lelang dan pengerjaan akan diawasi oleh manajemen konstruksi,” tutur Gung Dalem, sapaan AA Gede Dalem.

“Sekarang kami masih dalam proses tender manajemen konstruksi di LPSE. Kami telah anggarkan Rp 1,4 miliar untuk manajemen konstruksi penguatan dinding tebing Uluwatu,” ungkap pejabat asal Klungkung, tersebut.

Gung Dalem mengungkapkan, konsep pengerjaan penguatan tebing Pura Luhur Uluwatu yakni design and build. Artinya, kontraktor yang memenangkan tender proyek ini yang akan mendesain sekaligus membangun. “Target kami, manajemen konstruksi bisa kerja cepat. Paling tidak sebelum April 2019 sudah bisa menyusun kriteria kontraktor, sehingga pada April 2019 langsung tender,” katanya. Tentu saja, imbuh Gung Dalem, bila semua tahapan sesuai rencana pengerjaan penguatan tebing Pura Luhur Uluwatu akan tuntas dalam waktu delapan bulan ke depan.

Disinggung anggaran, dia menyatakan nilainya mencapai Rp 30 miliar. “Anggaran berumber dari APBD Induk tahun 2019,” ungkapnya.

Selain penguatan dinding tebing, juga akan dilakukan penataan ulang tembok pembatas. “Nanti akan dikaji titik mana yang harus digeser agak ke dalam. Ini demi mengurangi beban. Tapi ini teknis, pihak rekanan yang lebih paham,” tandas Gung Dalem.

Sementara, Kepala Dinas PUPR Badung IB Surya Suamba, menyatakan tender untuk manajemen konstruksi penguatan dinding tebing Uluwatu telah dilakukan pada 21 Januari 2019 lalu. Tender akan resmi ditutup pada Selasa (5/2) besok. Hingga Minggu kemarin, telah ada 17 rekanan yang menyatakan berminat atas tender tersebut. *asa

Komentar