6 PAC Sepakat Dukung Cok Anom
Dua kader Partai Demokrat Gianyar akan merebut jabatan Ketua DPC Demokrat Gianyar periode 2016-2021.
Perebutan Ketua DPC Demokrat Gianyar
GIANYAR, NusaBali
Perebutan akan berlangsung pada Muscab, setelah Musda Partai Demokrat se Bali di Hotel Inna Grand Bali Beach, Sanur, Denpasar, Minggu (15/5) malam.
Dua kader itu, Ketut Jata yang Ketua DPC Partai Demokrat periode 2006-2011 dan 2011-2016, dan Tjokorda Gde Asmara Putra Sukawati SIP alias Cok Anom yang anggota Fraksi Demokrat DPRD Bali. Posisi Cok Anom sangat kuat untuk merebut posisi itu. Karena enam dari tujuh Ketua PAC Demokrat se Kebupaten Gianyar telah berbulat tekad mendukung putra Puri Kantor Ubud, Gianyar itu.
Enam Ketua PAC tersebut menyatakan sikap politiknya di Banjar Andong, Desa Petulu, Ubud, Gianyar, Sabtu (14/5) sore. Enam Ketua PAC Partai Demokrat, yakni Ketua PAC Partai Demokrat Kecamatan Sukawati Made Janji, Ubud I Wayan Tangsi, Payangan I Ketut Andog, Tampaksiring Ngakan Bagus Sana, Tegallalang I Wayan Sirat, dan Gianyar I Made Sukra Suyasa.
“Partai Demokrat ini memerlukan pemimpin muda yang visioner dan harus siap membesarkan partai ke depan. Itu ada pada Cok Anom,” ujar Made Janji, dibenarkan ketua PAC lainnya. Cok Anom menyatakan, terimakasih atas dukungan enam ketua PAC itu. Pihaknya mengakui kepemimpinan Ketut Jata relatif bagus hingga Partai Demokrat meraih lima kursi di DPRD Gianyar baik pada Pileg 2009 maupun Pileg 2014. Karena dukungan itu, dirinya siap menjalankan tugas sebagai Ketua DPC Partai Demokrat nanti. “Target kami nanti, pada Pileg 2019, Partai Demokrat bisa merebut 11 kursi dari 40 kursi di DPRD Gianyar,” ujarnya.
Tak hanya 6 PAC, Cok Anom menyatakan, pencalonannya juga direkomendasi
oleh Dewan Pembina DPP Partai Demokrat Bali Made Mangku Pastika dan Wakil Bendahara Umum DPP Partai Demokrat yang anggota DPR RI, Putu Sudiartana.
Untuk diketahui, tata tertib dalam Muscab Partai Demokrat, setiap calon ketua DPC wajib dicalonkan minimal oleh tiga pemegang hak suara. Pemegang hak suara untuk pemilihan Ketua DPC Partai Demokrat Gianyar yakni tujuh PAC, dan masing-masing satu suara dari DPC, DPD, dan DPP atau total 10 suara.
Dihubungi terpisah, Ketut Jata mengatakan, dirinya akan menyerahkan sepenuhnya mekanisme dan semangat kepemilihan Ketua DPC itu kepada DPP, DPD dan DPC, dan PAC. Ia tak ingin sesumbar untuk terpilih kembali atau tidak, pada Muscab ini. “Saya dukung apapun keputusan para pemegang hak suara,” ujar politisi asal Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar ini.
Jata mengaku, dirinya yakin pemegang hak suara pasti rasional menilai dirinya sejak menjabat Ketua, Partai Demokrat hanya punya satu kursi, dan kini menjadi lima kursi. “Saya juga wajib membesarkan partai. Ini sudah amanat,” tegasnya. 7 lsa
Komentar