Bali United Rekrut Eks Persela
Setelah tersingkir dari turnamen Piala Presiden, Bali United kembali mendatangkan pemain anyar, yakni Fahmi Al Ayyubi.
MANGUPURA, NusaBali
Mantan pemain Persela Lamongan itu sudah tiba di Pulau Dewata pada Rabu (20/3) malam. Fahmi hanya tinggal menyelesaikan proses tes medis untuk melengkapi administrasi sebagai penggawa baru Serdadu Tridatu.
"Fahmi sudah tiba di Bali dan akan segera menjalani tes medis. Kami ingin melihat bagaimana hasil tes medisnya sebelum nantinya resmi kami kontrak," ujar CEO Bali United, Yabes Tanuri, Kamis (21/3). Fahmi Al Ayyubi adalah pemain kelahiran Pasuruan, Jawa Timur, 21 Desember 1995. Fahmi pemain jebolan tim Persela U-21 tahun 2016 bersama salah satu penggawa Timnas Indonesia U-23, Saddil Ramdani.
Pada 2017 Fahmi promosi ke tim senior Persela dan menjadi salah satu andalan di tim Laskar Joko Tingkir tersebut. Kelebihan dari seorang Fahmi Al Ayyubi adalah kecepatannya yang selalu mampu merepotkan lini pertahanan lawan.
Selain itu tampilan rambutnya yang selalu diwarnai jadi ciri khasnya ketika di lapangan. Itu artinya Fahmi akan kembali menambah persaingan di internal Bali United. Hanya saja untuk menuju skuat terbaik yang sering diturunkan coach Stefabo Cugurra ‘Teco’, Fahmi harus bersaing ketat dengan pemain senior lainnya yang memang sudah dikenak malang melintang di Indonesia.
Sementara itu pasca menjalanj laga ujicoba dua kali beruntun, baik menjamu Timnas U-23 dan Timnas Senior, latihan tim Bali United akhirnha diliburkan dua hari, pada Kamis (21/3), dan Jumat (22/3). Latihan akan kembali di gelar hari Sabtu (23/3) sore.
"Pemain diliburkan dua hari, pasca ujicoba dengan Timnas. Nanti latihan baru dilanjutkan pada Sabtu (23/3) sore," papar media official Bali United, Ngurah Wirya Darma.*dek
"Fahmi sudah tiba di Bali dan akan segera menjalani tes medis. Kami ingin melihat bagaimana hasil tes medisnya sebelum nantinya resmi kami kontrak," ujar CEO Bali United, Yabes Tanuri, Kamis (21/3). Fahmi Al Ayyubi adalah pemain kelahiran Pasuruan, Jawa Timur, 21 Desember 1995. Fahmi pemain jebolan tim Persela U-21 tahun 2016 bersama salah satu penggawa Timnas Indonesia U-23, Saddil Ramdani.
Pada 2017 Fahmi promosi ke tim senior Persela dan menjadi salah satu andalan di tim Laskar Joko Tingkir tersebut. Kelebihan dari seorang Fahmi Al Ayyubi adalah kecepatannya yang selalu mampu merepotkan lini pertahanan lawan.
Selain itu tampilan rambutnya yang selalu diwarnai jadi ciri khasnya ketika di lapangan. Itu artinya Fahmi akan kembali menambah persaingan di internal Bali United. Hanya saja untuk menuju skuat terbaik yang sering diturunkan coach Stefabo Cugurra ‘Teco’, Fahmi harus bersaing ketat dengan pemain senior lainnya yang memang sudah dikenak malang melintang di Indonesia.
Sementara itu pasca menjalanj laga ujicoba dua kali beruntun, baik menjamu Timnas U-23 dan Timnas Senior, latihan tim Bali United akhirnha diliburkan dua hari, pada Kamis (21/3), dan Jumat (22/3). Latihan akan kembali di gelar hari Sabtu (23/3) sore.
"Pemain diliburkan dua hari, pasca ujicoba dengan Timnas. Nanti latihan baru dilanjutkan pada Sabtu (23/3) sore," papar media official Bali United, Ngurah Wirya Darma.*dek
Komentar