31 Desa Pakraman Terima BKK dari Badung
Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta merealisasikan kerja sama Pembangunan Antar Daerah antara Pemkab Badung - Pemkab Gianyar yang ditandatangani September 2018.
GIANYAR, NusaBali
Bupati Giri Prasta didampingi Wabup Badung Ketut Suiasa, Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa, serta sejumlah pimpinan OPD Badung menyerahkan hibah Bantuan Keuangan Khusus (BKK) kepada 31 kelompok penerima di Kabupaten Gianyar.
Nilai BKK Rp. 18,5 miliar diserahkan kepada 31 desa pakraman di Pura Tirtha Empul, Desa Manukaya, Kecamatan Tampaksiring, Gianyar, Rabu (10/4) sore. Kehadiran Bupati Badung dan rombongan, disambut Bupati Gianyar I Made Mahayastra, Wabup Anak Agung Mayun, dan Sekda Gianyar I Made Gede Wisnu Wijaya.
Masyarakat yang hadir tampak antusias. Guyuran hujan yang melanda Kecamatan Tampaksiring , tidak menyurutkan niat masyarakat ambil andil dalam penyambutan tersebut. Bupati Gianyar I Made Mahayastra menyampaikan terima kasih kepada Bupati Badung karena sudah merealisasikan nota kesepakatan memberikan hibah untuk masyarakat Kabupaten Gianyar. “Ada 31 desa pakraman dari tiga kecamatan yakni Kecamatan Payangan, Tegallalang, dan Tampaksiring, yang menerima hibah untuk sesi pertama,” terang Bupati Mahayastra.
Lebih lanjut, Bupati Mahayastra menjelaskan, pemberian hibah ini baru sesi yang pertama dari pemberian hibah untuk desa pakraman, masih ada sesi kedua dana hibah kepada desa pakraman di Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Sukawati, dan Ubud.
Bupati Gianyar berharap desa pakraman yang menerima dana hibah supaya bisa mempergunakan dana tersebut dengan sebaik-baiknya. Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menyampaikan, pemberian hibah BKK yang diberikan kepada Gianyar merupakan bagian dari konsep ‘Badung berbagi dan Badung untuk Bali’. “Dengan cara berbagi seperti ini kita bisa meringankan beban masyarakat Bali khususnya untuk urusan dana adat di masing-masing desa pakraman,” terang Bupati Giri Prasta.
Bupati Giri Prasta menyampaikan, untuk pemberian hibah sesi kedua akan segera diproses dan akan berlanjut untuk mewujudkan konsep Badung berbagi dan Badung untuk Bali supaya terealisasi di Kabupaten Gianyar untuk tahun ini.*lsa
Nilai BKK Rp. 18,5 miliar diserahkan kepada 31 desa pakraman di Pura Tirtha Empul, Desa Manukaya, Kecamatan Tampaksiring, Gianyar, Rabu (10/4) sore. Kehadiran Bupati Badung dan rombongan, disambut Bupati Gianyar I Made Mahayastra, Wabup Anak Agung Mayun, dan Sekda Gianyar I Made Gede Wisnu Wijaya.
Masyarakat yang hadir tampak antusias. Guyuran hujan yang melanda Kecamatan Tampaksiring , tidak menyurutkan niat masyarakat ambil andil dalam penyambutan tersebut. Bupati Gianyar I Made Mahayastra menyampaikan terima kasih kepada Bupati Badung karena sudah merealisasikan nota kesepakatan memberikan hibah untuk masyarakat Kabupaten Gianyar. “Ada 31 desa pakraman dari tiga kecamatan yakni Kecamatan Payangan, Tegallalang, dan Tampaksiring, yang menerima hibah untuk sesi pertama,” terang Bupati Mahayastra.
Lebih lanjut, Bupati Mahayastra menjelaskan, pemberian hibah ini baru sesi yang pertama dari pemberian hibah untuk desa pakraman, masih ada sesi kedua dana hibah kepada desa pakraman di Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Sukawati, dan Ubud.
Bupati Gianyar berharap desa pakraman yang menerima dana hibah supaya bisa mempergunakan dana tersebut dengan sebaik-baiknya. Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menyampaikan, pemberian hibah BKK yang diberikan kepada Gianyar merupakan bagian dari konsep ‘Badung berbagi dan Badung untuk Bali’. “Dengan cara berbagi seperti ini kita bisa meringankan beban masyarakat Bali khususnya untuk urusan dana adat di masing-masing desa pakraman,” terang Bupati Giri Prasta.
Bupati Giri Prasta menyampaikan, untuk pemberian hibah sesi kedua akan segera diproses dan akan berlanjut untuk mewujudkan konsep Badung berbagi dan Badung untuk Bali supaya terealisasi di Kabupaten Gianyar untuk tahun ini.*lsa
1
Komentar