nusabali

2 New Comer Diprediksi Lolos DPRD Bali

  • www.nusabali.com-2-new-comer-diprediksi-lolos-dprd-bali

PDIP membukukan kursi terbanyak, yakni tiga kursi naik satu kursi dari sebelumnya dua kursi

Sementara Darmini Raih Suara Tertinggi Dapil Karangasem


AMLAPURA, NusaBali
Dua pendatang baru (new comer) untuk DPRD Bali dari Dapil Karangasem, masing-masing mantan Ketua DPRD Bali, I Nyoman Purwa Ngurah Arsana dari PDIP raih 12.018 suara, dan I Komang Wirawan dari Partai Demokrat dengan 15.818 suara. Sedangkan incumbent, Ni Kadek Darmini dari PDIP Karangasem membukukan suara tertinggi dengan 30.920 suara.

Hal itu berdasarkan penghitungan suara C-1 tiap-tiap partai peserta pemilu secara terpisah di Amlapura, Minggu (21/4). Rekap C-1 sementara 89 persen, telah memunculkan 7 calon anggota legislatif di DPRD Bali yang diperkirakan melenggang. Dua pendatang baru bisa lolos, yakni I Nyoman Purwa Ngurah Arsana, politisi PDIP dari Jro Kanginan, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem. Sebelumnya dia pernah menjabat Wakil Ketua DPRD Bali masa bhakti 2004-2009 dari PKPB (Partai Karya Peduli Bangsa).

Sedangkan I Komang Wirawan mantan anggota DPRD Karangasem masa bhakti 2009-2014 dari PNI Marhaenisme, asal Kecamatan Kubu. Sedangkan caleg peraih suara lainnya yang diprediksi memenangkan kursi DPRD Bali, yakni dua kursi incumbent dari PDIP, Ni Kadek Darmini dengan 30.920 suara, dan I Nyoman  Oka Antara dengan 23.628 suara.

Empat kursi lainnya diraih Ni Putu Yuli Artini dari Partai Golkar dengan 15.617 suara,  I Wayan Kari Subali dari Partai NasDem dengan 18.245 suara, dan I Nyoman Suyasa dari Partai Gerindra dengan 17.700 suara.

PDIP membukukan kursi terbanyak, yakni tiga kursi naik satu kursi dari sebelumnya dua kursi, setelah membukukan suara partai sebanyak 110.212 suara. "Kami berpeluang bisa menambah perolehan suara, karena baru menghitung 89 persen jumlah TPS di Karangasem dari  1.706 TPS, di 78 desa/kelurahan," jelas Ketua DPC PDIP Karangasem, I Gede Dana. Sedangkan Purwa Ngurah Arsana mengatakan keberhasilannya kembali lolos ke DPRD Bali setelah intensif melakukan konsolidasi sejak masa kampanye Pilgub Bali 2018. "Kami intensif menggalang dukungan, diawali mempersatukan dukungan dari ABS (Desa Angantelu, Desa Bugbug dan Desa Seraya), itu merupakan pasemetonan dan nyamabrama kami, suksma atas dukungannya. Kami pertanggungjawabkan dukungan itu, untuk lebih optimal memperjuangkan aspirasi masyarakat ke depan," ujar Purwa Ngurah Arsana.

I Komang Wirawan mantan Anggota DPRD Karangasem juga tak menyangka bisa lolos ke DPRD Bali. "Astungkara kami lolos, berdasarkan penghitungan sementara," kata Wirawan.

Caleg incumbent paling percaya diri adalah Ni Kadek Darmini, sebelumnya di Pemilu 2014 mampu membukukan 17.063 suara, naik tajam di Pemilu 2019 menjadi 30.920 suara. "Masih ada beberapa desa, perolehan suara kami belum masuk. Kami perkirakan membukukan lebih dari 32.000 suara," jelas Darmini. *k16

Komentar