nusabali

Diseruduk Tronton, Pohon Tumbang

  • www.nusabali.com-diseruduk-tronton-pohon-tumbang

Pohon mahoni di jalan jurusan Amlapura-Denpasar, Lingkungan Jasri Kelod, Kelurahan Subagan, Kecamatan/Kabupaten Karangasem tumbang, Senin (29/4) sekitar pukul 12.57 Wita.

AMLAPURA, NusaBali
Pada hari yang sama, pohon mahoni juga tumbang di depan Kantor BPD Cabang Pembantu Candidasa, Banjar Samuh, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem. Kedua pohon perindang itu tumbang akibat diseruduk truk tronton.

Kepala Pelaksana BPBD Karangasem, Ida Bagus Ketut Arimbawa, bersama Tim Reaksi Cepat BPBD langsung melakukan penanganan. Tim Reaksi Cepat BPBD ke lokasi dengan membawa 3 chainsaw atau gergaji mesin. “Penanganan pohon tumbang sekitar 15 menit, selama penanganan arus lalulintas normal,” jelas Ida Bagus Ketut Arimbawa. Ia mensyukuri saat pohon tumbang, arus lalulintas sepi. Menurutnya, sering terjadi pohon perindang tumbang akibat diseruduk truk tronton. *k16

Komentar