nusabali

Tutorial Hijab ala Hijab Sister Bali

  • www.nusabali.com-tutorial-hijab-ala-hijab-sister-bali
  • www.nusabali.com-tutorial-hijab-ala-hijab-sister-bali

Ayu Wulandari tampilkan 6 macam kreasi hijab.

DENPASAR, NusaBali.com
Memasuki bulan suci Ramadan yang telah bertolak seminggu ini, berbagai kegiatan berbau islami digelar di sejumlah pusat perbelanjaan. Tidak terkecuali di Plaza Renon, yang menggelar acara bertajuk ‘Tutorial Hijab’ pada Jumat (10/5) bertempat di Lower Ground Plaza Renon, Denpasar.

Ayu Wulandari, yang juga Pendiri Hijab Sister Bali, didaulat untuk menjadi narasumber dalam acara tersebut. “Kalau tadi aku ngebawain hijab tutorial, kebetulan aku juga sebagai make up artist, jadi udah biasa,” ungkapnya.

Wanita yang akrab disapa Aul tersebut membawakan 6 kreasi hijab yang terdiri dari 2 tutorial hijab pasmina dan 4 tutorial hijab persegi empat. “Kalau untuk hijab segi empat itu, biar orang-orang tau kalau hijab segi empat nggak hanya dipakai untuk diikat ke belakang, tapi ternyata bisa dieksplor lebih banyak lagi,” sambungnya.

Aul menambahkan, bahwa perempuan berhijab juga bisa memakai aksesoris seperti anting-anting. Aksesoris tersebut disangkutkan pada kain hijab yang sejajar dengan telinga, sehingga terlihat seperti mengenakan anting-anting.

Selama ini, wanita yang mengidolakan desainer Dian Pelangi itu, sering berselancar di platform YouTube, Instagram, dan Pinterest untuk mengetahui tren hijab terbaru dan mengaplikasikannya langsung pada keseharian.

Saat acara, Aul tampil dengan balutan hijab yang dikreasikan seperti kepangan rambut yang diadopsinya dari penyanyi Tiwu Rayie. Alhasil, orang-orang lebih mengenalnya dengan ciri khas hijab Elsa tersebut. “Kebetulan saat aku jadi MC aku memakai model hijab seperti ini dan keesokannya ada orang yang inget aku karena lihat hijabku. Akhirnya, aku jadiin model hijab ini sebagai signatureku,” tandas wanita berlesung pipi itu. *cr41

Komentar