Calon Pegawai Bank Pasar Dilatih 2 Minggu
Sebanyak 25 pelamar lulus seleksi sebagai calon pegawai Perusahaan Daerah BPR Bank Pasar Bangli.
BANGLI, NusaBali
Guna memastikan kesiapan calon pegawai, Bank Pasar akan memberikan pelatihan selama dua minggu. Harapannya, para calon pegawai itu bisa menyesuaikan di lingkungan kerja dan menampati posisi yang tepat.
Direktur PD BPR Bank Pasar, I Made Astawa, mengatakan pelatihan meliputi pengenalan lingkungan kerja dan standar operasional prosedur (SOP) Bank Pasar. “Mungkin beberapa di antaranya sudah sempat bekerja di tempat lain yang budaya kerja berbeda dengan apa yang diterapkan di sini, SPO-nya juga mungkin berbeda,” ungkap Astawa, Rabu (15/5). Sehingga dipandang perlu memberikan pembekalan sehingga calon pegawai bisa menyesuaikan diri.
Pelatihan pada minggu pertama memperkenalkan kondisi perusahaan secara umum. Minggu berikutnya, calon pegawai diberikan pembekalan sesuai dengan posisinya yang dilamar. “Kalau staf pemasaran langsung diajak ke lapangan, begitu juga posisi lainnya disesuikan dengan job masing-masing,” paparnya. Pelatihan akan dilaksanakan pada akhir Mei, melibatkan narasumber dari luar yang berkompeten di bidangnya serta melibatkan tenaga senior di Bank Pasar. Pembekalan sesuai job akan diberikan langsung oleh managemen.
Astawa menambahkan, untuk awal para calon pagawai ini mengikuti masa percobaan selama 3 bulan. Setelah 3 bulan para pegawai baru ini akan dievaluasi. Jika kinerjanya dinilai bagus maka bisa diajukan menjadi pegawai kontrak. “Sebelum 3 bulan tapi sudah menunjukkan kinerja yang bagus bisa langsung dikontrak. Jika mampu bekerja dengan baik berpeluang menjadi pegawai tetap,” jelasnya. *esa
Direktur PD BPR Bank Pasar, I Made Astawa, mengatakan pelatihan meliputi pengenalan lingkungan kerja dan standar operasional prosedur (SOP) Bank Pasar. “Mungkin beberapa di antaranya sudah sempat bekerja di tempat lain yang budaya kerja berbeda dengan apa yang diterapkan di sini, SPO-nya juga mungkin berbeda,” ungkap Astawa, Rabu (15/5). Sehingga dipandang perlu memberikan pembekalan sehingga calon pegawai bisa menyesuaikan diri.
Pelatihan pada minggu pertama memperkenalkan kondisi perusahaan secara umum. Minggu berikutnya, calon pegawai diberikan pembekalan sesuai dengan posisinya yang dilamar. “Kalau staf pemasaran langsung diajak ke lapangan, begitu juga posisi lainnya disesuikan dengan job masing-masing,” paparnya. Pelatihan akan dilaksanakan pada akhir Mei, melibatkan narasumber dari luar yang berkompeten di bidangnya serta melibatkan tenaga senior di Bank Pasar. Pembekalan sesuai job akan diberikan langsung oleh managemen.
Astawa menambahkan, untuk awal para calon pagawai ini mengikuti masa percobaan selama 3 bulan. Setelah 3 bulan para pegawai baru ini akan dievaluasi. Jika kinerjanya dinilai bagus maka bisa diajukan menjadi pegawai kontrak. “Sebelum 3 bulan tapi sudah menunjukkan kinerja yang bagus bisa langsung dikontrak. Jika mampu bekerja dengan baik berpeluang menjadi pegawai tetap,” jelasnya. *esa
Komentar