nusabali

Perpisahan, Siswa SMPN 2 Selat Gelar Pameran Seni

  • www.nusabali.com-perpisahan-siswa-smpn-2-selat-gelar-pameran-seni

Sebanyak 316 siswa kelas IX SMPN 2 Selat, Desa Peringsari, Kecamatan Selat, Karangasem menggelar pameran seni dan budaya di acara perpisahan sekolah, Selasa (28/5).

AMLAPURA, NusaBali

Pameran berupa seni lukis, seni patung, dan seni grafis ini digelar di halaman depan sekolah. Acara ini dihadiri Kepala Bidang Pembinaan SMP Disdikpora Karangasem I Wayan Sarya, Ketua Komite SMPN 2 Selat I Ketut Ngurah, dan Koordinator Disdikpora Kecamatan Selat I Komang Suta Wirata.

Kasek SMPN 2 Selat, I Wayan Mustara mengatakan ada mata pelajaran seni dan budaya, yang ditonjolkan seni lukis, seni patung, seni grafis, dan tabuh. “Setiap tahun kami dengan mudah mengirim peserta lomba di FLSN (Festival Lomba Seni Siswa) desain poster,” katanya. Sementara guru mata pelajaran seni dan budaya, I Ketut Sudana menambahkan, setiap siswa wajib memiliki karya seni. “Ini bukti hasil karya seni siswa yang dipamerkan. Seni lukis temanya bebas,” imbuhnya.

Dikatakan, karya seni siswa telah terkumpul sejak tahun 2013. Hasil karya siswa sebelumnya dipajang di studio SMPN 2 Selat, sekaligus jadi tempat pameran tetap. “Kami melakukan pembinaan berkesinambungan, makanya tiap tahun terpantau bakat para siswa,” ulasnya. Menurutnya, mulai kelas VII telah ketahuan bakat siswa di bidang seni lukis. Apalagi ada Sanggar Klecing Art Studio di Banjar Pesangkan Anyar, Desa Duda Timur. Banyak siswa SD dan SMP belajar melukis di sanggar itu, sehingga memudahkan melakukan pembinaan.

Pameran tiap tahun bertujuan memotivasi siswa kelas VII dan kelas VIII agar lebih optimal mengembangkan bakat seni yang dimilikinya. Sehingga dengan adanya pameran seni, ratusan siswa tidak jenuh mengikuti acara perpisahan. Wakasek Kesiswaan, Luh Caniari, menambahkan salah satu kebanggaan SMPN 2 Selat yakni seluruh siswa tertantang untuk berkarya bidang seni lukis, seni patung, dan seni grafis. “Beginilah hasilnya, bisa dinikmati bersama, sekaligus memotivasi adik-adik kelasnya,” ungkap Luh Caniari. *k16

Komentar