Dump Truck Terguling, Timpa Mobil hingga Ringsek
Kecelakaan tragis terjadi di jalur padat Singaraja–Seririt, tepatnya di depan Masjid Al Ikhlas, Labuhan Aji, Desa Temukus, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Sabtu (4/6) pagi.
Pengemudi Truk dan Mobil Selamat Tanpa Luka–luka
SINGARAJA, NusaBali
Sebuah dump truck bermuatan penuh batu kali, terguling hingga terseret sejauh 3 meter. Seluruh muatan tumpah ke jalan dan menimpa sebuah mobil Daihatsu Terios hingga ringsek. Akibatnya, arus lalu lintas sempat macet beberapa jam.
Informasi di lokasi menyebut, peristiwa yang terjadi sekitar pukul 10.00 Wita, diduga karena pengemudi dump truck bernomor polisi DK 9577 UK, Zulhadi, 25, alamat Jalan Bingin Sari 2, Jimbaran, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, tengah mengantuk. Karena saat memasuki tikungan setelah Pura Labuhan Aji dari arah barat, Seririt, tiba-tiba kendaraan oleng ke sisi kiri hingga menghantam sebuah papan rambu lalu lintas di pinggir jalan. Begitu menabrak papan rambu, pengemudi dump truck, Zulhadi, diduga kaget kemudian membanting setir ke kanan. Begitu mobil naik ke ruas jalan, Zulhadi diperkirakan kembali membanting setir ke kiri secara spontan. Nah, saat setir diarahkan ke kiri secara spontan itulah, dump truck langsung terguling dengan posisi bagian bawah menghadap ke pinggir dan bagian atas menghadap ke tengah jalan. Seluruh muatan berupa batu kali tumpah ke tengah jalan. Dalam posisi terguling, dump truck masih terus meluncur hingga sejauh sekitar 3 meter, sebelum akhirnya berhenti setelah menabrak pohon Santen di pinggir jalan.
Tragisnya, saat dump truck terseret dengan menumpahkan batu kali, sebuah kendaraan Daihatsu Terios bernomor polisi DK 1036 UI tengah melintas dari arah berlawanan. Akibatnya, kendaraan Terios tanpa penumpang yang dikemudikan Apri Imam Supii, 40, warga Desa Sanggalangit, Kecamatan Gerokgak, ringsek tertimpa batu kali dan bodi dari dump truck. Beruntung pengemudi Terios, Apri, selamat tanpa luka. Anehnya lagi, pengemudi dump truck, Zulhadi, juga selamat tanpa luka.
Ditemui di lokasi, Zulhadi mengaku baru saja mengambil material batu kali di Desa Ume Anyar, Kecamatan Seririt, untuk dibawa ke proyek di Desa Kayuputih Melaka, Kecamatan Sukasada. “Tiba-tiba saja semuanya gelap, padahal saya baru saja menyapa teman sebelum semuanya gelap. Saya tahunya sudah seperti ini (truk terguling, Red),” akunya.
Sementara pengemudi Terios, Apri, mengaku, melihat dump truck dari arah berlawanan sudah dalam posisi oleng ke kiri dan menabrak plang papan rambu lalu lintas. Setelah menabrak rambu lalu lintas, kendaraan oleng ke kanan kemudian ke kiri lagi hingga terguling. Apri mengaku sempat menghindar hingga menabarak pohon di sisi kanan pinggir jalan, namun naas truk tetap menyeruduk dengan tumpahan batu kali. “Kebetulan hanya saya yang melintas. Hanya beberapa meter dari saya, truk itu sudah terguling. Batu tumpah semua, dan truk menghantam mobil saya. Karena truk itu masih terus meluncur. Saya sudah ke pinggir hingga saya tidak lagi bisa berbuat apa, karena mobil sudah nabrak pohon,” tuturnya.
Kasatlantas Polres Buleleng AKP Gede Sumadra Kertiasa mengatakan, peristiwa lakalantas itu sedang ditangani Polsek Banjar. Namun dari hasil pemeriksaan sementara, pengemudi dump truck, Zulhadi, diduga ngantuk hingga tidak bisa menguasai laju kendaraan. Dump truck dan kendaraan Terios kini sudah diamankan sebagai barang bukti.
Peristiwa tersebut sempat membuat arus kendaraan di ruas jalan Singaraja–Seririt itu macet beberapa jam. Selain karena ruas jalan berisi tumpahan batu kali, dump truck juga melintang hingga menutup sebagian ruas jalan. 7 k19
Komentar