Keuskupan Denpasar Akan Gelar Kemah Rohani Libatkan 1.000 Anak
Digelar di Palasari, Panitia Audiensi ke Bupati Jembrana
NEGARA, NusaBali
Bupati Jembrana I Putu Artha menerima audiensi dari Keuskupan Denpasar yang menaungi wilayah Bali-Nusa Tenggara Barat (NTB), di ruang pertemuan Kantor Bupati Jembrana, Senin (17/6). Audiensi itu berkenaan dengan rencana Keuskupan Denpasar yang akan menggelar kemah rohani Serikat Kepausan Anak Misioner Indonesia (Sekami) yang melibatkan 1.000 anak-anak termasuk remaja. Kemah rohani akan dipusatkan di Banjar Palasari, Desa Ekasari, Kecamatan Melaya, Jembrana, pada Kamis (27/6) hingga Minggu (30/6) nanti.
Pimpinan Gereja Palasari Paulus Adianto Harun, mengatakan kemah rohani Sekami tahun ini merupakan kemah yang ketiga kalinya. Kemah rohani rutin digelar tiap tiga tahun sekali. Untuk tahun ini akan dipusatkan di Banjar Palasari, dengan basis perkemahan di dekat lapangan Gereja Palasari. “Khusus tahun ini akan melibatkan sekitar 1.000 anak-anak termasuk remaja yang berasal di seluruh Bali dan NTB. Perkemahan ini akan kami gelar selama empat hari mulai 27 sampai 30 Juni nanti,” ujarnya.
Lantaran jumlah peserta yang cukup banyak dan kegiatan yang padat, Paulus berharap dukungan Bupati Jembrana sekaligus berkenan membuka perkemahan. “Kami juga berharap acara ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Karena estimasi peserta yang cukup besar, kami mohon dukungan dari Bapak Bupati, sekaligus bisa membuka acara perkemahan nanti,” kata Paulus.
Bupati Artha yang didampingi Kepala Dinas Sosial Jembrana I Made Dwipayana, menyambut baik pelaksanaan kemah rohani Sekami. Dia mengharapkan, pelaksanaan kemah nanti dapat bermanfaat bagi masyarakat.
Bupati Artha juga menyinggung tentang Desa Ekasari khususnya Banjar Palasari yang sudah dikenal karena objek wisata Bendungan Palasari. Untuk itu, Bupati Artha mengharapkan kegiatan sosial bisa diarahkan di kawasan Bendungan Palasari. “Nanti kalau bisa, bersih-bersih lingkunganya juga menyasar wilayah bendungan. Sekalian lebih memperkenalkan Bendungan Palasari,” ucapnya. *ode
Bupati Jembrana I Putu Artha menerima audiensi dari Keuskupan Denpasar yang menaungi wilayah Bali-Nusa Tenggara Barat (NTB), di ruang pertemuan Kantor Bupati Jembrana, Senin (17/6). Audiensi itu berkenaan dengan rencana Keuskupan Denpasar yang akan menggelar kemah rohani Serikat Kepausan Anak Misioner Indonesia (Sekami) yang melibatkan 1.000 anak-anak termasuk remaja. Kemah rohani akan dipusatkan di Banjar Palasari, Desa Ekasari, Kecamatan Melaya, Jembrana, pada Kamis (27/6) hingga Minggu (30/6) nanti.
Pimpinan Gereja Palasari Paulus Adianto Harun, mengatakan kemah rohani Sekami tahun ini merupakan kemah yang ketiga kalinya. Kemah rohani rutin digelar tiap tiga tahun sekali. Untuk tahun ini akan dipusatkan di Banjar Palasari, dengan basis perkemahan di dekat lapangan Gereja Palasari. “Khusus tahun ini akan melibatkan sekitar 1.000 anak-anak termasuk remaja yang berasal di seluruh Bali dan NTB. Perkemahan ini akan kami gelar selama empat hari mulai 27 sampai 30 Juni nanti,” ujarnya.
Lantaran jumlah peserta yang cukup banyak dan kegiatan yang padat, Paulus berharap dukungan Bupati Jembrana sekaligus berkenan membuka perkemahan. “Kami juga berharap acara ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Karena estimasi peserta yang cukup besar, kami mohon dukungan dari Bapak Bupati, sekaligus bisa membuka acara perkemahan nanti,” kata Paulus.
Bupati Artha yang didampingi Kepala Dinas Sosial Jembrana I Made Dwipayana, menyambut baik pelaksanaan kemah rohani Sekami. Dia mengharapkan, pelaksanaan kemah nanti dapat bermanfaat bagi masyarakat.
Bupati Artha juga menyinggung tentang Desa Ekasari khususnya Banjar Palasari yang sudah dikenal karena objek wisata Bendungan Palasari. Untuk itu, Bupati Artha mengharapkan kegiatan sosial bisa diarahkan di kawasan Bendungan Palasari. “Nanti kalau bisa, bersih-bersih lingkunganya juga menyasar wilayah bendungan. Sekalian lebih memperkenalkan Bendungan Palasari,” ucapnya. *ode
1
Komentar