Mantan Direktur PDNKK Siap Diaudit
Mantan Direktur Perusahaan Daerah Nusa Kertha Kosala (PDNKK) Klungkung I Wayan Sukadana mengatakan laporan keuangan PDNKK hasil kerjanya siap diaudit oleh Kantor Akuntan Publik.
SEMARAPURA, NusaBali
Dia juga siap mempertanggungjawabkan laporan keuangannya itu. "Prinsipnya untuk diaudit saya siap, dan juga mempertanggungjawabkan jika memang itu diperlukan," ujar Sukadana, kepada NusaBali, Minggu (23/6).
Sebelumnya diberitakan, Inspektorat Daerah (Irda) Klungkung sudah mengaudit PDNKK tahun 2014 maupun 2018. Namun hasil audit itu kurang diyakini andal oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sehingga BPK merekomendasikan untuk diaudit akuntan publik. "Masalah angka saya rasa tidak akan jauh beda, dan akuntan publik hanya akan menguatkan saja," ujar Sukadana.
Mengenai hasil audit dari Irda, di antaranya ada ketidaksinkronan laporan keuangan, Sukadana mengaku telah menindaklanjuti dengan mengcroscek ke instansti terkait. ‘’Semua sudah clear. Kami juga sudah ada rapat, dipimpin Bupati dihadiri Sekda, dan Badan Pengawas Perusahaan Daerah," ujarnya.
Plt Direkrur PDNKK Klungkung I Wayan Ardiasa, saat dihubungi Minggu kemarin, mengatakan bagian yang akan diaudit oleh akuntan publik merupakan neraca akhir 2018. "Tapi kami tidak tahu nanti sejauh mana akan diaudit, nanti akan kami konsultasikan juga ke akuntan publik," ujar Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Klungkung ini.
Dia mengaku sudah menyiapkan surat untuk akuntan publik yang diminta mengaudit aset dan usaha di PDNKK. Dia mengaku sempat mengecek ke Kantor PDNKK, namun sudah tidak ada operasional. Kata dia, para pegawainya sudah tidak ada. Namun mesin foto copy, brankas, mobil, dan lainnya masih ada di tempatnya. *wan
Sebelumnya diberitakan, Inspektorat Daerah (Irda) Klungkung sudah mengaudit PDNKK tahun 2014 maupun 2018. Namun hasil audit itu kurang diyakini andal oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sehingga BPK merekomendasikan untuk diaudit akuntan publik. "Masalah angka saya rasa tidak akan jauh beda, dan akuntan publik hanya akan menguatkan saja," ujar Sukadana.
Mengenai hasil audit dari Irda, di antaranya ada ketidaksinkronan laporan keuangan, Sukadana mengaku telah menindaklanjuti dengan mengcroscek ke instansti terkait. ‘’Semua sudah clear. Kami juga sudah ada rapat, dipimpin Bupati dihadiri Sekda, dan Badan Pengawas Perusahaan Daerah," ujarnya.
Plt Direkrur PDNKK Klungkung I Wayan Ardiasa, saat dihubungi Minggu kemarin, mengatakan bagian yang akan diaudit oleh akuntan publik merupakan neraca akhir 2018. "Tapi kami tidak tahu nanti sejauh mana akan diaudit, nanti akan kami konsultasikan juga ke akuntan publik," ujar Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Klungkung ini.
Dia mengaku sudah menyiapkan surat untuk akuntan publik yang diminta mengaudit aset dan usaha di PDNKK. Dia mengaku sempat mengecek ke Kantor PDNKK, namun sudah tidak ada operasional. Kata dia, para pegawainya sudah tidak ada. Namun mesin foto copy, brankas, mobil, dan lainnya masih ada di tempatnya. *wan
Komentar