Empat Guru asal Karangasem Diundang ke Istana Negara
Empat guru asal Karangasem sukses menjadi jayanti atau pemenang dalam lomba tingkat provinsi.
AMLAPURA, NusaBali
Atas kesuksesannya, mereka berhak melaju ke lomba tingkat nasional. Para guru yang berlomba ke tingkat nasional ini sekaligus diundang ke Istana Negara merayakan HUT ke-74 Kemerdekaan RI.
Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Karangasem, I Gusti Ngurah Kartika, mengatakan Karangasem ikut Lomba Guru Daerah Khusus dan Berdedikasi Tingkat Provinsi Bali pada Mei lalu. Dalam lomba itu, I Nengah Sisa, guru SDN 6 Tianyar Barat dinobatkan sebagai pemenang. Pada Lomba Guru dan Kasek Berprestasi Tingkat Provinsi Bali pada tanggal 3-4 Juni 2019, tiga guru jadi pemenang dari 115 nomor yang dilombakan. “Empat guru akan lomba tingkat nasional pada Agustus nanti,” ungkap Gusti Kartika, Rabu (26/6).
Ketiga guru lainnya yang menang lomba yakni Ni Ketut Sutriani guru TK Widia Murti Desa Ulakan, Kecamatan Manggis. Made Subagia guru SMKN 1 Amlapura, dan I Wayan Redana, Kasek TK Tunas Kartini Desa Culik, Kecamatan Abang. “Kami akan mengutus empat guru berprestasi ke lomba tingkat nasional. Biasanya Karangasem jadi langganan juara nasional, semoga kembali bisa mengukir prestasi,” harap Gusti Kartika. *k16
Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Karangasem, I Gusti Ngurah Kartika, mengatakan Karangasem ikut Lomba Guru Daerah Khusus dan Berdedikasi Tingkat Provinsi Bali pada Mei lalu. Dalam lomba itu, I Nengah Sisa, guru SDN 6 Tianyar Barat dinobatkan sebagai pemenang. Pada Lomba Guru dan Kasek Berprestasi Tingkat Provinsi Bali pada tanggal 3-4 Juni 2019, tiga guru jadi pemenang dari 115 nomor yang dilombakan. “Empat guru akan lomba tingkat nasional pada Agustus nanti,” ungkap Gusti Kartika, Rabu (26/6).
Ketiga guru lainnya yang menang lomba yakni Ni Ketut Sutriani guru TK Widia Murti Desa Ulakan, Kecamatan Manggis. Made Subagia guru SMKN 1 Amlapura, dan I Wayan Redana, Kasek TK Tunas Kartini Desa Culik, Kecamatan Abang. “Kami akan mengutus empat guru berprestasi ke lomba tingkat nasional. Biasanya Karangasem jadi langganan juara nasional, semoga kembali bisa mengukir prestasi,” harap Gusti Kartika. *k16
Komentar