nusabali

Bekas Tebangan Pohon Kutat Keluar Busa Mirip Awan

  • www.nusabali.com-bekas-tebangan-pohon-kutat-keluar-busa-mirip-awan

Sebuah fenomena unik terjadi di areal sumber air Dulu Kauh (jalur Yeh Gangga) Desa Besan, Kecamatan Dawan, Klungkung. Bertepatan saat Pemacekan Agung, Soma Kliwon Kuningan, Senin (29/7), terlihat kondisi air nampak berbusa seperti awan.

SEMARAPURA, NusaBali

Fenomana ini pun menjadi viral di media sosial instagram, bahkan banyak yang mempertanyakan penyebabnya. Tak hanya di medsos, warga Desa Besan pun bertanya-tanya tentang fenomena tersebut. Akhirnya Bendesa Adat Besan I Ketut Wardana sempat mengecek ke lokasi munculnya busa tersebut. Setelah dicek dengan seksama di atas sumber air itu baru dilakukan pemotongan pohon Kutat. Dari keterangan tukang sensor pohon itu, memang fenomena alamiah. Karena pohon Kutat ini memang kerap mengeluarkan busa pasca ditebang karena getahnya.

Diduga karena terkena air busanya menjadi lebih banyak hingga menyerupai awan. Untuk itu pihak prajuru dan warga sekitar pun tidak menggelar ritual upacara di lokasi tersebut. Karena hal itu dipastikan akibat faktor alamiah dari pohon itu sendiri. Beberapa hari kemudian busa itu pun berangsur-angsur hilang.

Bendesa Adat Besan I Ketut Wardana mengatakan pohon Kutat itu memang sengaja ditebang oleh pemiliknya, rencananya untuk bahan membangun sebuah rumah. Tiga hari setelah ditebang, pada Senin (29/7) tiba-tiba muncul busa dari bekas pohon tersebut. Dirinya pun sempat mengecek ke lokasi, busa itu memang keluar dari bekas tebangan Pohon Kutat. “Dari keterangan tukang potong pohon tersebut, sebelumnya juga pernah mengalami kejadian yang sama saat menebang pohon Kutat di tempat lain,” kata Bendesa Wardana, kepada NusaBali. Karena kejadian alamiah, maka dari pihak adat tidak melakukan langkah niskala.*wan

Komentar