Kepala RRI Singaraja Diserahterimakan
Serah jabatan dari Kepala RRI lama Suryanto kepada Ida Ayu Evi Handayani sebagai kepala RRI Singaraja yang baru, dilakukan di Wantilan RRI Singaraja, pada Senin (9/9).
SINGARAJA, NusaBali
Hal itu terkait Suryanto yang menjabat sebagai kepala RRI Singaraja selama 7 bulan 15 hari memasuki masa pensiun. Dalam kesempatan itu, Suryanto menyampaikan beberapa hal penting terkait perjalanan dirinya memimpin RRI Singaraja selama kurang lebih 7 bulan, antara lain dalam hal penyiaran selama dirinya memimpin tidak ada hambatan, hal ini berkat kerjasama yang baik jajarannya dengan pihak-pihak terkait, terutama dukungan dari Pemkab Buleleng.
Suryanto juga menyampaikan selama memimpin RRI Singaraja telah melakukan beberapa bekerjasama dengan Pemkab Buleleng yaitu Gerakan Cerdas Memilih dan Kominfo Menyapa. Dalam kesempatan itu, Suryanto berpesan kepada Kepala RRI Singaraja yang baru Ida Ayu Evi Handayani agar menyelesaikan tugas-tugas yang belum dilakukan oleh dirinya.
Sementara itu, dalam sambutan Ida Ayu Evi Handayani berjanji akan menjalankan dan melanjutkan tugas-tugas yang sudah dilakukan oleh Suryanto, antara lain melalui kerjasama dengan Pemkab Buleleng. Ia berharap dalam kepemimpinnya akan bisa menambah jumlah pendengar RRI bagi kalangan masyarakat Singaraja.
Selanjutnya, Bupati Buleleng yang diwakili oleh Asisten III Setda Kabupaten Buleleng Gede Suyasa menyampaikan terima kasih kepada Suryanto atas kerjasamanya selama ini. "Semoga Bapak menjalani pensiun dengan tetap produktif serta sehat selalu, serta menyampaikan selamat bertugas untuk Ibu Ida Ayu Evi Handayani sebagai Kepala RRI Singaraja yang baru. Diharapkan RRI Singaraja terus bisa bersinergi dan mengembangkan kerjasama yang baik di masa mendatang, " ucapnya. *
Suryanto juga menyampaikan selama memimpin RRI Singaraja telah melakukan beberapa bekerjasama dengan Pemkab Buleleng yaitu Gerakan Cerdas Memilih dan Kominfo Menyapa. Dalam kesempatan itu, Suryanto berpesan kepada Kepala RRI Singaraja yang baru Ida Ayu Evi Handayani agar menyelesaikan tugas-tugas yang belum dilakukan oleh dirinya.
Sementara itu, dalam sambutan Ida Ayu Evi Handayani berjanji akan menjalankan dan melanjutkan tugas-tugas yang sudah dilakukan oleh Suryanto, antara lain melalui kerjasama dengan Pemkab Buleleng. Ia berharap dalam kepemimpinnya akan bisa menambah jumlah pendengar RRI bagi kalangan masyarakat Singaraja.
Selanjutnya, Bupati Buleleng yang diwakili oleh Asisten III Setda Kabupaten Buleleng Gede Suyasa menyampaikan terima kasih kepada Suryanto atas kerjasamanya selama ini. "Semoga Bapak menjalani pensiun dengan tetap produktif serta sehat selalu, serta menyampaikan selamat bertugas untuk Ibu Ida Ayu Evi Handayani sebagai Kepala RRI Singaraja yang baru. Diharapkan RRI Singaraja terus bisa bersinergi dan mengembangkan kerjasama yang baik di masa mendatang, " ucapnya. *
Komentar