nusabali

Arema Cronus vs Bali United Momentum 'Serdadu Bali' Bangkit

  • www.nusabali.com-arema-cronus-vs-bali-united-momentum-serdadu-bali-bangkit

Tak perduli bermain di kandang Singo Edan, kubu Serdadu Tridatu bertekad meraih poin untuk menambal kehilangan poin di laga terdahulu.

MALANG, NusaBali

Bali United akan melakoni pertandingan pekan 14 di kompetisi Indonesia Soccer Championship 2016 dengan menghadapi tuan rumah Arema Cronus di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (7/8) pukul 20.00 Wita. Pertandingan ini  dijadikan momentum menebus kegagalan mencetak kemenangan di tiga laga home.

“Saya sebagai pelatih selalu menanamkan kepada semua pemain untuk tidak takut dengan nama besar Arema. Tim mana yang tampil baik, tim tersebut yang akan memenangkan pertandingan dan tim yang kalah harus mengakui kemenangan tim lawan secara fair," ujar pelatih Bali United Indra Sjafri saat press conference, Sabtu (6/8).

Kendati Arema cukup tangguh jika bermain di kandang, namun hasil terkini yang diperoleh Cristian Gonzales dan kawan-kawan sepertinya bisa dimanfaatkan tim Serdadu Tridatu untuk mencuri poin. Indra Sjafri mengatakan anak asuhannya selalu siap untuk laga menghadapi Arema. Dirinya juga terus menanamkan rasa yakin bahwa Fadil Sausu dan kawan-kawan akan mampu mencuri poin dari markas Singo Edan.  "Kalau ditanya kesiapan, pastinya kami selalu siap untuk pertandingan di setiap pertandingan terutama pertandingan besok (lawan Arema),” kata Indra.

Semetara pemain belakang Bali United, Agus Nova Wiantara mengatakan dirinya dan seluruh pemain Bali United sudah siap menghadapi kekuatan Arema di hadapan ribuan Aremania.  "Saya dan rekan-rekan sudah siap untuk pertandingan besok. Kami sudah melakukan persiapan selama kurang lebih seminggu untuk pertandingan melawan Arema. Kami tahu melawan Arema di kandang mereka pasti akan sulit, namun dengan tekad yang kuat dan kerja keras, kami yakin akan mencuri poin besok. Mudah-mudahan hasil akhirnya sesuai dengan harapan kami," ujar Agus Nova.

Kata pemain asal Tabanan itu, dengan tekad yang kuat dan kerja keras, skuat Serdadu Tridatu tidak akan menyerah begitu saja. Pemain yang diturunkan pasti akan menunjukkan performance terbaiknya, untuk mendapatkan hasil poin nantinya.   Pertemuan Bali United dan Arema Cronus bukan merupakan pertemuan perdana kedua tim. Bahkan kedua tim sudah bertemu sebanyak tujuh kali dalam jangka waktu kurang lebih satu setengah tahun.  

Pada bagian lain Indra Sjafri menambahkan, setidaknya sampai pekan 13 yang telah berlalu itu, dia melihat tim ini sudah memperlihatkan identitas bermain untuk nantinya terjun di kompetisi resmi tahun 2017 mendatang. "Saya tidak akan menuntut para pemain untuk selalu mengakhiri pertandingan dengan kemenangan. Bagi saya kekalahan yang sudah diperjuangkan itulah kemenangan. Tim yang bermain lebih baik maka tim tersebut adalah pemenangnya," tandas pelatih asal Padang Sumatera Barat.

Mantan pelatih Timnas U-19 itu menambahkan, dengan banyaknya pemain yang cedera, tentu sangat berpengaruh terhadap pembentukan tim. Hanya saja, pengaruh pemain cedera itu adalah bagian proses yang harus ditempuh. "Pengaruhnya ketim sangat terasa, tapi kami harus melakukan strategi lain mengantisiapsi hal tersebut," beber Indra Sjafri.

Sementara itu asisten pelatih Arema Joko ‘Gethuk’ Susilo mengakui jika Bali United semakin kuat. Dia menyebut Serdadu Tridatu berbeda dengan yang kemarin-kemarin. "Kami harus fokus, kami punya keinginan menang, dan kami ingin menyenangkan suporter untuk tetap percaya terhadap pemain yang ada sekarang," tutur Joko Gethuk. *dek

Komentar