nusabali

Non Kader Ambil Formulir Cabup di Golkar Tabanan

  • www.nusabali.com-non-kader-ambil-formulir-cabup-di-golkar-tabanan

Setelah Golkar resmi membuka pendaftaran penjaringan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) sudah ada satu orang yang datang mengambil formulir, yakni I Gusti Kade Heryadi Angligan, figur non kader yang diketahui sebagai Corporate Tax Lawyer.

TABANAN, NusaBali

Pantauan NusaBali, dengan mengenakan pakaian olahraga dan diantar sejumlah orang dekatnya, Hery Angligan ambil formulir pendaftaran pada, Minggu (20/1) pukul 11.00 Wita. Kedatangan Hery diterima Biro Hukum dan HAM DPD II Golkar Tabanan, I Made Alit Ardika didampingi Kepala Biro Sekretariat Golkar Tabanan Borez Supriyanata di Sekretariat DPD II Golkar Tabanan di Jalan KS Tubun, Desa Delod Peken, Kecamatan Tabanan.

Hery Angligan formulir untuk posisi Cabup. Menurutnya Hery Angligan, dirinya memilih daftar lewat Golkar karena hitung-hitungannya simpel. Jika Golkar bisa berkoalisi dengan salah satu partai lain, maka sudah bisa mengusung calon. Lagi pula Golkar buka pendaftaran secara terbuka, baik kader maupun non kader. “Selain itu ada sejarah di Golkar dari orangtua, dan dari keluarga besar. Itu juga yang menjadi pertimbangan,” ungkap pria asal Banjar Bantas Tengah Kaja, Desa Bantas, Kecamatan Selemadeg Timur ini.

Menurutnya, kematangan untuk maju dalam Pilkada Tabanan 2020 sudah matang. Ini dilihat dari keberanian datang sendiri dan mengambil formulir berarti sudah ada kemantapan dan tidak ada jalan untuk mundur. “Pilkada ini bukan untuk main-main,” tegas Hery Angligan.

Kapan akan setor formulir, Hery Angligan mengatakan masih menunggu hari baik. Hery Angligan sehari-harinya merupakan Corporate Tax Lawyer dan pengusaha. Keseharianya tinggal di Denpasar, namun kerap kali pulang kampung di Desa Bantas, Kecamatan Selemadeg Timur.

Ketua Tim Penjaringan Cabup-Cawabup DPD II Golkar Tabanan, I Made Asta Dharma, menyatakan penjaringan calon sudah dibuka sejak, Kamis (16/1) lalu. Penjaringan dibuka selama 16 hari dari 16-31 Januari 2020. Selanjutnya. pengembalian formulir dilakukan pada 1 Februari mendatang dari pukul 08.00-16.00 Wita.

"Kami di Partai Golkar membuka pintu untuk semua orang, semua masyarakat, kader partai yang memiliki potensi. Semua masyarakat silahkan ikut berkontribusi di sini," katanya. *des

Komentar