nusabali

Menpora: Timnas Ditarget Tembus Semifinal agar Semangat

  • www.nusabali.com-menpora-timnas-ditarget-tembus-semifinal-agar-semangat

Jika berhasil memenuhi target 4 besar, PSSI dijanjikan hadiah gedung baru dengan fasilitas mewah. 

MANGUPURA, NusaBali.com
Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali memberikan tantangan kepada PSSI untuk bisa lolos ke semifinal Piala Dunia U-20 2021. Hal ini sesuai dengan permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) November lalu agar skuat Merah Putih meraih prestasi di ajang sepakbola dunia ini. "Itu tantangan saja buat Ketua Umum," ujarnya usai Kongres Biasa PSSI 2020, Sabtu (25/1/2020) di Discovery Hotel, Kuta, Badung. 

Tantangan ini, sebutnya, sebagai pemicu agar PSSI bersemangat mengupayakan target dari pemerintah. "Yang saya sampaikan tadi untuk pemicu semangat kepada Ketua Umum dan teman-temannya," sambungnya.

Namun ia memahami jika target dari pemerintah ini terbilang cukup tinggi. "Tapi kita harus relistis tentang kondisi sepakbola, walaupun cukup berat. Kan mulai bangkit ini di bawah kepemimpinan Pak Iwan (Muhammad Iriawan, Red)," katanya lagi. 

Bahkan ia menjanjikan jika Timnas berhasil lolos hingga ke semifinal pihaknya akan mengupayakan gedung baru untuk PSSI. "Saya akan mintakan kepada Presiden supaya PSSI dibangunkan sebuah kantor yang representatif dan mewah," ujarnya.

Sebelum itu pihaknya meminta PSSI untuk membenahi sistem sepakbola Indonesia untuk mempersiapkan di kancah internasional tersebut. "Saya sangat berharap akan ada pembenahan-pembenahan, tata kelolanya diperbaiki. Harapan masyarakat kepada PSSI luar biasa, baik masyarakat pencinta bola maupun masyarakat secara umum," tuturnya

Meski demikian, ia menegaskan apapun nanti hasilnya, pemerintah tetap berkewajiban memberikan fasilitas terbaik kepada PSSI selama masa persiapan. "Tentu PSSI akan menyampaikan kepada pemerintah mana yang harus diperbaiki seperti apa. Waktunya sudah sangat pendek, satu setengah tahun ke depan. Itu bukan waktu yang panjang, maka kami harus sudah dipersiapkan secara matang," ungkapnya.

Zainudin meyakini Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bisa memimpin dan mempersiapkan dengan baik penyelanggaraan Piala Dunia U-20 2021. Ia meminta agar para pengurus PSSI harus bisa menekan ego jelang hajatan besar Piala Dunia U-20. "Sekarang ini di depan kita akan ada hajatan besar bangsa Indonesia (Piala Dunia), jadi lepaskan ego masing-masing," tuturnya.

Menanggapi hal itu, Iriawan mengakui target yang dipasang pemerintah cukup berat. Namun ia memastilan PSSI akan berusaha secara maksimal dalam gelaran Piala Dunia U-20. "Memang target itu kami rasa cukup berat karena tim yang bertanding itu berisikan tim-tim kelas dunia. Namun, kami harus melaksanakan dengan maksimal,'' tutur Iriawan.

Ia juga merespons janji Menpora soal akan dibangun gedung baru untuk PSSI apabila timnas berhasil lolos ke semifinal Piala Dunia U-20. Menurutnya, sebelum Menpora menjanjikan hal tersebut ia memang sudah punya niatan untuk mengirim surat kepada pemerintah terkait permintaan gedung untuk PSSI. "Kami memang meminta kepada pemerintah, bersurat kepada Kemenpora, Kemensesneg dan kementerian terkait untuk disampaikan kepada Presiden untuk dibuatkan perkantoran di SUGBK. Ada tanah seluas 1,2 hektare yang kira-kira bisa dibangun. Semoga ini bisa terealisasi, mudah-mudahan karena ini akan menjadi kebanggaan bagi kita," tutupnya.*has

Komentar