nusabali

Wakil Ketua DPRD Badung Semprotkan Disinfektan ke Rumah Warga

Gugah Gotong Royong Masyarakat Tangani Wabah Covid-19

  • www.nusabali.com-wakil-ketua-dprd-badung-semprotkan-disinfektan-ke-rumah-warga

MANGUPURA, NusaBali
Wakil Ketua DPRD Badung I Wayan Suyasa menyemprotkan disinfektan ke sejumlah kawasan publik hingga ke rumah-rumah warga Desa Penarungan, Kecamatan Mengwi, Senin (23/3).

Aksi tersebut juga didukung oleh Bendesa Adat Penarungan Made Widiana, dan sejumlah tokoh masyarakat Desa Penarungan. Sebanyak 15 alat semprot disinfektan dikerahkan untuk aksi massal tersebut.

“Penyemprotan disinfektan ini bagain dari pencegahan terhadap wabah yang merebak saat ini. Kita berharap masyarakat tetap mematuhi imbauan pemerintah, yakni hidup bersih dan menjauhi keramaian,” ujar Suyasa yang juga Plt Ketua DPD Golkar Badung.

Suyasa mengatakan, selain melakukan pencegahan, berdoa juga perlu dilakukan. “Dekatkan diri kepada Yang Maha Pencipta. Karena Beliau lah yang menciptakan kita. Sekecil apapun kita bagian dari masyarakat. Saya selaku wakil rakyat perlu memberikan apresiasi nyata dalam masyarakat,  apalagi kondisi seperti saat ini yang masyarakat sangat membutuhkan kita dalam pencegahan wabah Covid-19,” ucapnya.

Sementara Kelian Dinas Banjar Blungbang I Wayan Landra Wijaya, mengatakan pihaknya mengapresiasi yang dilakukan Wakil Ketua DPRD Badung I Wayan Suyasa. “Terima kasih kepada bapak Wayan Suyasa, karena telah mewujudkan lingkungan yang sehat. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat dilakukan di wilayah lain untuk mewujudkan Badung yang sehat dan terhindar dari wabah Covid-19,” katanya. *asa

Komentar