nusabali

Motivasi Pogba Agar Total Fit

  • www.nusabali.com-motivasi-pogba-agar-total-fit

MANCHESTER, NusaBali
Paul Pogba harus menunda comeback-nya karena pandemi virus corona. Selama lockdown, gelandang Manchester United (MU) itu tetap berlatih keras agar kembali fit.

Ya, Pogba absen sejak Desember 2019 karena cedera pergelangan kaki. Dia terakhir kali tampil saat MU menang atas Newcastle pada laga Boxing Day. Pogba menjalani operasi pada Januari lalu. Meski latihan di rumah, Pogba termotivasi menjaga kebugaran. Dia ingin dalam kondisi siap tempur saat kompetisi kembali bergulir nanti.

"Saya punya gym kecil-kecilan di rumah. Saya bisa latihan, lari, bersepeda, keluar ruangan, dan berlatih dengan bola. Saya cuma menjaga kesibukan dan kesehatan," ujar Pogba, di situs resmi klub, Senin (4/5).

"Saya juga harus tetap menjaga motivasi, tidak ada pilihan lain. Jadi saya harus siap. Saya sendiri sudah absen lama, jadi saya cuma ingin kembali main bola," kata mantan pemain akademi MU ini.

Sementara itu, mantan bek MU Matteo Darmian menilai Pogba selalu memperlihatkan komitmen penuh untuk ‘Setan Merah’. Darmian tidak sepakat dengan kritik untuk Pogba. Pasalnya, terasa tidak adil jika melihat komitmen yang ditunjukkan Pogba untuk MU.

"Paul teman saya, dan saya menjalin hubungan yang luar biasa dengannya. Pertama, di sini kita berbicara tentang seorang jawara sejati, pemain hebat. Namun, mereka juga dapat mengalami periode yang tidak seperti biasanya," ujar Darmian kepada The Guardian.

"Masalah sebenarnya Pogba di MU, saya rasa persoalan biaya yang harus dibayarkan klub kepadanya dan kondisi bagaimana orang-orang memandang dirinya,"kata Darmian.

"Ada banyak kritik yang tidak adil terhadap Pogba. Contohnya bahwa dia tidak terlalu bekerja keras, tapi dia selalu memberikan yang terbaik. Saya bisa menjamin hal tersebut dalam setiap sesi latihan. Menurut saya, penampilan dia dalam beberapa musim terakhir bagus, mereka terlalu negatif ketika membicarakan dia," kata pemain Italia itu,

Darmian merasa yakin Pogba akan bertahan di MU terlepas dari rumor yang mengaitkan dirinya dengan Real Madrid dan Juventus.

"Apakah saya melihat Pogba tidak bahagia dan ingin hengkang? Tidak, jujur saya tidak melihat dia sedih atau tidak bahagia. Sebaliknya, selama saya berada di Manchester, Paul benar-benar bahagia dengan keputusannya kembali ke sana," kata Matteo Darmian, yang kini memperkuat klub AC Parma, Italia. *

Komentar