Tempat Cuci Tangan di Pasar Kidul Tanpa Air
BANGLI, NusaBali
Sejumlah fasilitas tempat cuci tangan di areal Pasar Kidul Bangli justru tidak dapat difungsikan.
Seperti tempat cuci tangan yang ditempatkan di depan pintu masuk, hampir sepekan lebih tempat cuci tangan itu tanpa air. Sebelum masuk pasar, pengunjung wajib mencuci tangan. Namun karena tempat cuci tangan tanpa air, penerapan protokol kesehatan tidak jalan.
Petugas jaga tidak bisa berbuat banyak ketika mengetahui pengunjung pasar tidak mencuci tangan. "Bagaimana kami bisa melarang masuk pasar karena tempat cuci tangan tidak berisi air,” ungkap petugas yang enggan disebutkan namanya, Senin (24/8). Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Bangli, I Wayan Gunawan, belum bisa dimintai keterangan terkait kondisi tersebut. Gunawan berasalan masih sibuk. *esa
Petugas jaga tidak bisa berbuat banyak ketika mengetahui pengunjung pasar tidak mencuci tangan. "Bagaimana kami bisa melarang masuk pasar karena tempat cuci tangan tidak berisi air,” ungkap petugas yang enggan disebutkan namanya, Senin (24/8). Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Bangli, I Wayan Gunawan, belum bisa dimintai keterangan terkait kondisi tersebut. Gunawan berasalan masih sibuk. *esa
1
Komentar