nusabali

Deep-lying Forward, Peran Mematikan Kane

  • www.nusabali.com-deep-lying-forward-peran-mematikan-kane

LONDON, NusaBali
Harry Kane (27 tahun) jadi pemain kunci Tottenham Hotspur musim 2020/2021.

Jika dibanding musim lalu, Kane punya peran baru bersama Tottenham, yakni sebagai deep-lying forward dari Jose Mourinho.

Istilah deep-lying forward mungkin belum cukup populer. Namun ada istilah terkait yang cukup populer, yakni deep-lying playmaker, yang merujuk pada sosok Andrea Pirlo di AC Milan di bawah Carlo Ancelotti.

Pirlo memainkan peran sebagai playmaker, namun dia tak beroperasi di belakang penyerang. Dia berdiri tepat di depan bek dan di belakang gelandang.

Lalu, deep-lying forward? Ben Green dari Squawka memberikan penjelasan, peran itu untuk penyerang yang bermain lebih dalam untuk memberi celah ke pemain sayap. Harry Kane memainkan itu bersama Tottenham musim ini.

"Saat para pemain bertahan secara naluriah mengikutinya, Son Heung-min dan Steven Bergwijn berlari cepat di belakang," ulas Ben Green.

Keputusan Mourinho memberi peran baru untuk Kane terbukti jitu. Walau bermain lebih dalam, Kane tetap tajam. Sejauh ini, dia mencetak sembilan gol di Premier League.

Namun, yang menonjol catatan assist Kane, yang membuat 10 assist. Ini catatan terbaik dalam karir Kane di Premier League. Kini Kane masih punya banyak waktu melewati rekor assist Kevin De Bruyne dan Thierry Henry, 20 assist.

Kini Kane jadi pemain yang lengkap. Dia bekerja mencetak gol, membuka ruang, dan membantu timnya menang. Apalagi kerjasama Kane dan Son punya catatan mentereng bikin gol, yakni 12 gol. Tandem Kane- berkontribusi pada 79 persen gol Spurs. *

Komentar