nusabali

Libur Nataru Berakhir, Hari Ini Diprediksi 13 Ribu Wisatawan Tinggalkan Bali

  • www.nusabali.com-libur-nataru-berakhir-hari-ini-diprediksi-13-ribu-wisatawan-tinggalkan-bali

MANGUPURA, NusaBali.com
Libur Natal dan Tahun Baru 2021 (Nataru) akan segera berakhir.

Ribuan wisatawan dari luar pulau Dewata mulai meninggalkan Bali melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai. Arus balik ini telah dimulai sejak Jumat (1/1/2021).

Otoritas Bandar Udara Ngurah Rai Bali mencatat pada Jumat (1/1/2021) terdata 7.125 penumpang yang berangkat dari Bali melalui jalur udara. Jumlah tersebut terus bertambah dan tercatat pada Sabtu (2/1/2021) ada sebanyak 11.955 penumpang ke luar Bali. “Selama dua hari ke belakang, terjadi peningkatan penumpang yang meninggalkan Bali melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali,” ujar Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Taufan Yudhistira.

Jumlah keberangkatan diprediksi semakin meningkat Minggu (3/1/2021). “Prediksi puncak arus balik diprediksi hari Minggu ini pada 3 Januari 2021 dengan prediksi penumpang sebanyak 13 ribuan,” imbuhnya lagi.

Sementara itu, jumlah kedatangan juga mengalami peningkatan. Sesuai data yang tercatat, ada 2.714 kedatangan melalui Bandara Ngurah Rai Bali. Kedatangan ini diprediksi juga akan semakin meningkat. Hal ini terbukti dari kedatangan penumpang pada libur Natal dan Tahun Baru lalu meskipun Pemerintah Provinsi Bali mewajibkan tes PCR yang harganya selangit.*cla

Komentar