Keseruan Daytime Lifestyle di Denpasar Langsung Disambut Antusias
Daytime Lifestyle
LogBook by Citra Aprila
RedWhite Coffee Denpasar
Preloved
Influencer
Tarot
DailyDrill
Body Sculpt
DENPASAR, NusaBali.com
Setelah mempersiapkan acara selama sebulan, akhirnya DayTime Lifestyle yang diprakarsai oleh LogBook by Citra Aprila dilaksanakan pada Senin (1/2/2021) di RedWhite Coffee, Jalan Teuku Umar Barat 200, Denpasar.
Dimulai sejak pukul 07.00 Wita, pengunjung sudah meramaikan area outdoor RedWhite yang diawali dengan kegiatan DailyDrill Body Sculpt dengan Kim dari Les Mills Asia Pacific sebagai instruktur. “Meskipun baru pertama kali join program seperti ini, seru juga ternyata. Apalagi program ini mendukung perekonomian juga,” ujar Nicholas Martin Liuther sebagai pembaca Tarot yang turut memeriahkan kegiatan ini.
Nicholas sendiri sudah menekuni dunia Tarot sejak tahun 2013 namun tidak terlalu fokus dan kembali aktif baca Tarot di tahun 2020 lalu. Citra Aprila selaku founder LogBook sekaligus pencetus DayTime Lifestyle mengaku cukup puas dengan antusias pada hari pertama. “Sesuai ekpektasi. Memang masih hari pertama tapi sudah ada banyak juga yang reservasi untuk join kegiatan di hari-hari berikutnya,” ungkapnya.
Nicholas sendiri sudah menekuni dunia Tarot sejak tahun 2013 namun tidak terlalu fokus dan kembali aktif baca Tarot di tahun 2020 lalu. Citra Aprila selaku founder LogBook sekaligus pencetus DayTime Lifestyle mengaku cukup puas dengan antusias pada hari pertama. “Sesuai ekpektasi. Memang masih hari pertama tapi sudah ada banyak juga yang reservasi untuk join kegiatan di hari-hari berikutnya,” ungkapnya.
Pada event ini akan ada berbagai program yang ditawarkan.Selain Fitness & Dance dan Tarot, disajikan Nail Art, Influencer Preloved Collection, dan Bazaar. Selain itu akan ada Yuki Arysanti sebagai nail artist, dan masih banyak lainnya. DayTime Lifestyle sendiri diadakan mulai pukul 07.00 Wita hingga pukul 14.00 Wita. Pelaksanaan protokol kesehatan yang ketat juga dilakukan oleh semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini. *
1
Komentar