13 Personel Polres Klungkung Mendapat Penghargaan
SEMARAPURA, NusaBali.com
Kapolres Klungkung AKBP Bima Aria Viyasa, memimpin upacara pemberian reward terhadap 13 personel Polres Klungkung yang berprestasi, di halaman Mapolres Klungkung, Senin (8/2/2021).
Kapolres Klungkung AKBP Bima Aria Viyasa, memimpin upacara pemberian reward terhadap 13 personel Polres Klungkung yang berprestasi, di halaman Mapolres Klungkung, Senin (8/2/2021).
Adapun kategori prestasi yang diberikan, yakni kepada Satuan Fungsi Reskrim dalam prestasinya atas pengungkapan kasus, yang diberikan kepada Kanit 4 Sat Reskrim Polres Klungkung Iptu Agus Supriyanto, bersama dengan 5 anggotanya.
Kategori dalam mengirim laporan Bersatu Lawan Covid-19 (BLC) diberikan kepada 5 personel Polres Klungkung yang diwakili oleh AKP I Gusti Ngurah Yoga, Kasubbagdalops Bag Ops Polres Klungkung. Selanjutnya 1 personel Polsek Nusa Penida Bripka I Kadek Agus Sujasna, atas loyalitas dan dedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas mengevakuasi jenazah korban terseret arus dan 1 personel Sat Intelkam Polres Klungkung Aiptu I Ketut Merta jabatan Ps Kanit 3 Sat Intelkam atas loyalitas dan dedikasi tinggi serta bisa membimbing, dan menjadi contoh personel bawahannya dalam melaksanakan tugas di Sat Intelkam Polres Klungkung.
“Saya ucapkan terima kasih kepada personel yang telah mendapat reward piagam ucapan terimakasih, semoga hal tersebut lebih memacu motivasi seluruh personel Polres Klungkung untuk terus meningkatkan kinerja,” ujar Kapolres AKBP Bima Aria Viyasa. *wan
Komentar