nusabali

Driver Online Bali Rayakan Anniversary Lewat Aksi Donor Darah

  • www.nusabali.com-driver-online-bali-rayakan-anniversary-lewat-aksi-donor-darah

DENPASAR, NusaBali.com 
Komunitas pengemudi ojek yang tergabung dalam Driver Online Bali (DOB) menggandeng PMI Provinsi Bali melakukan aksi sosial donor darah di markas PMI Bali, Minggu (14/2/2021).

Aksi sosial itu menjadi bagian dari kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh para pengemudi driver online, khususnya yang berada di bawah bendera Gojek. “Setiap enam bulan sekali DOB rutin mengadakan kegiatan donor darah. Namun di tengah pandemi, aktivitas itu mengalami kendala,” ungkap District Operation Manager Bali Nusra Gojek Doni Setiawan. 
 
Karena itu, kegiatan sosial bekerja sama langsung dengan PMI dilakukan di kantor PMI. “Agar semua aman dan PMI tentunya lebih siap dengan segala prosedur kesehatan yang harus dipenuhi," jelas Doni. Dengan jumlah komunitas yang besar di Bali, pihaknya ingin kegiatan yang dilakukan memiliki social impact yang nyata di masyarakat. Dalam kegiatan ini sekitar 100 kantung darah disumbangkan kepada PMI.

Seperti diketahui, selama pandemi jumlah pendonor sukarela menurun, yang mengakibatkan stok darah di PMI juga berkurang. Maka dari itu, pihaknya bersama para driver online Gojek ingin berkontribusi nyata kepada masyarakat. "Teman-teman driver kita juga banyak nih, dari golongan darah apapun, jadi dengan cara ini kita bisa membantu masyarakat yang membutuhkan darah," jelasnya. 

Sementara, Humas Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Provinsi Bali I Made Geria Arnita mengatakan, selama pandemi, jumlah pendonor darah sukarela jumlahnya menurun hingga 50 persen. Sedangkan PMI sendiri membutuhkan 100-150 kantung darah setiap hari. "Dalam situasi seperti ini, kami mengalami kekurangan stok darah dari pendonor sukarela. Sehingga kami harus kesana kemari mencari pengganti pendonor sukarela. Kami mencari dari pihak keluarga pasien," kata Geria. 

Penurunan jumlah pendonor darah sukarela itu, dikatakan Geria, berpengaruh terhadap semua stok jenis golongan darah.  "Hampir setiap hari, hampir semua golongan darah kita perlukan," ungkap Geria. *mao

Komentar