Taat Prokes, Pengguna Jalan Dapat Masker dan Nasi Bungkus
TABANAN, NusaBali
Pengguna jalan di Jurusan Denpasar – Gilimanuk, tepatnya di Pos Adipura, Desa Dauh Peken, Kecamatan Tabanan, mendapatkan masker dan nasi bungkus secara, Rabu (17/2).
Masker dan nasi itu diberikan oleh anggota Satlantas Polres Tabanan, sebagai upaya menekan angka kasus penyebaran Covid-19 di Tabanan.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kepala Satlantas Polres Tabanan AKP Ni Putu Wila Indrayani. Acara yang digelar satu jam tersebut juga dibarengi dengan penempelan stiker berisi tulisan "Ayo pakai masker" pada sepeda motor dan kendaraan roda empat.
Kepala Satlantas Polres Tabanan Wila Indrayani menyampaikan upaya tersebut dilakukan untuk mengingatkan para pengendara agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan. Dengan cara tersebut agar bisa mempercepat pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19 di
Tabanan. "Kami buat inovasi agar masyarakat secara sadar dan taat gunakan masker. Pakai masker itu jangan dijadikan beban, tetapi ini sudah jadi kewajiban," tegasnya.
Kata dia, masker dan nasi bungkus dibagikan kepada para pengendara yang telah mentaati peraturan dan tertib berlalulintas serta mentaati protokol kesehatan Covid-19. "Jangan dilihat nilainya, tetapi lihat lah makna ajakan kami kepada masyarakat untuk mematuhi aturan dan protokol kesehatan Covid-19," katanya.
Pada kesempatan tersebut, Satlantas Polres Tabanan juga memberikan imbauan agar masyarakat pengguna jalan taat berlalu lintas dan disiplin dalam penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. "Kegiatan ini kami lakukan secara berkala, bekerjasama dengan instansi terkait," tandas AKP Wila Indrayani. *des
1
Komentar