Kodam IX/Udayana Gelar TMMD Ke-110
DENPASAR, NusaBali
Di awal 2021 ini Kodam IX/Udayana akan kembali gelar TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, kegiatan TMMD melakukan pekerjaan fisik dan non fisik. TMMD ke-110 ini khusus di Bali dipusatkan di Kodim Jembrana. Untuk itu, Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Candra Wijaya gelar rapat koordinasi teknis bersama Plh Bupati Jembrana I Nengah Ledang, Ketua DPRD Jembrana Ni Made Sri Sutharmi, dan Kepala Bappeda Litbang Jembrana I Ketut Swijana, secara virtual, Kamis (18/2).
Pati Bidang Perencanaan PJO TMMD ke-110 Mayjen TNI Nurcahyanto, mengatakan semangat gotong royong dalam TMMD ini bukan hanya dipandang sebagai kebiasaan atau kebudayaan bagi masyarakat Indonesia yang diwariskan oleh nenek moyang. Lebih dari itu, gotong royong telah menjadi topik semangat kerja keras dan refleksi kebersamaan.
Dikatakannya TMMD pada hakikatnya merupakan aktualisasi budaya gotong royong yang mengajak seluruh komponen bangsa untuk bergandengan tangan, menyatukan perbedaan, menyelaraskan kepentingan, serta menggelorakan kembali semangat bekerjasama sebagai nilai luhur bangsa.
“TMMD ke-110 TA 2021 ini akan berlangsung pada 2 – 31 Maret dengan tema ‘TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri’. Kegitan ini dilaksanakan secara serentak di 50 kabupaten/kota yang telah disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di wilayah sasaran sesuai musrenbang,” bebernya.
Selain itu, pada TMMD ke-110 ini juga akan dilaksanakan lomba jurnalistik yang diikuti oleh Kapendam, Kapenrem, Dansatgas TMMD, dan wartawan media cetak, online, dan elektronik baik nasional maupun daerah. *pol
Komentar