Purnatugas, Danramil Sidemen dan Kubu Lowong
AMLAPURA, NusaBali
Dandim Letkol Inf Bima Santosa melepas 7 anggota Kodim Karangasem yang memasuki purnatugas dilepas di Makodim Karangasem Jalan Sudirman Amlapura, Selasa (2/3).
Sedangkan jabatan Danramil lowong, tugas-tugas sehari-hari masih dirangkap Perwira Seksi (Pasi). Tujuh anggota yang memasuki purnatugas itu: Danramil Sidemen Mayor If (har) I Ketut Sumendra, Danramil Kubu Mayor Inf (har) I Gede Taman, Peltu I Nengah Sadri, Peltu Sugianto, Peltu Yik Mustafa, Sertu I Ketut Putu, dan Sertu I Wayan Parka Suyasa.
Sedangkan jabatan Danramil Sidemen dirangkap Danramil Selat Kapten Inf Made Arjana, Danramil Kubu dirangkap Perwira Seksi Intel Lettu I Ketut Sukrada. Danramil Abang Kapten CPl I Gusti Darsana yang menjalani tugas dinas ke Papua selama setahun, sementara diisi Pasi Ter (Perwira Seksi Teritorial) Kapten Inf I Wayan Suatma.
Danramil Bebandem Kapten Inf I Wayan Jaya Antara, merangkap Perwira Seksi Pers Kodim Karangasem. Dandim Karangasem Letkol Inf Bima Santosa, mengapresiasi kinerja anggota TNI selama ini telah kerja keras mengabdi kepada negara dan bersinergi dengan rakyat, terutama saat turun ke bawah berbaur dengan masyarakat menangani bencana alam. Juga mengedukasi masyarakat pentingnya melaksanakan protokol kesehatan mengingat masih pandemi Covid-19, juga saat dilaksanakan TNI Masuk Desa. "Setelah pensiun jadi TNI, agar kembali mengabdi di masyarakat," jelas Letkol Inf Bima Santosa.
Sebelumnya, tujuh anggota Kodim Karangasem juga purnatugas, dilepas Selasa (11 Februari 2020), dua di antaranya dapat pangkat penghargaan yakni: Mayor Inf (har) I Wayan Mustika, dan Mayor Inf (har) I Nyoman Suripta. Keduanya memasuki purnatugas usia 58 tahun. Sedangkan lima anggota lainnya: Peltu I Ketut Sunda, Peltu I Nyoman Sawitra, Peltu I Wayan Turun, Peltu I Komang Suarta dan Serma Hasan. *k16
1
Komentar