Ujian Sekolah, SMPN 1 Selat Rencana Hadirkan Siswa
AMLAPURA, NusaBali
SMPN 1 Selat, Karangasem mengagendakan menggelar Ujian Sekolah (US) pada tanggal 26 April - 3 Mei 2021 dengan menghadirkan seluruh siswa.
Sebab kebanyakan siswa terkendala akses internet dan banyak siswa yang tidak punya HP android. Jumlah siswa yang dihadirkan per kelas hanya 15 siswa dengan mengatur jarak tempat duduk. Kasek SMPN 1 Selat, I Nengah Sikiarta, mengungkapkan hasil evaluasi pembelajaran daring (dalam jaringan) tidak bisa optimal sehingga banyak yang menggelar secara luring (luar jaringan). Nantinya saat US, sebanyak 150 siswa kelas IX dibagi dua, tiap kelas nanti isinya 15 siswa. Semua tempat duduk di seluruh ruang kelas telah diatur, sekolah juga menyediakan tempat cuci tangan. Siswa ke sekolah wajib pakai masker. Sebelum ruang kelas digunakan, terlebih dahulu disemprot dengan disinfektan. “Hasil verifikasi Tim Kecamatan Selat, sekolah kami dinilai layak menggelar pembelajaran tatap muka,” ungkap Nengah Sikiarta, Rabu (31/3).
Nengah Sikiarta mengatakan, US nanti sebagai bentuk pra pembelajaran tatap muka yang diagendakan mulai semester II tahun ajaran 2020/2021. “Makanya semua siswa saat US nanti kami hadirkan,” kata Nengah Sikiarta. Jelang pelaksanaan US, SMPN 1 Selat tidak menggelar try out atau ujicoba. Para siswa diundang ke sekolah ikut UN atas permintaan siswa dan seizin orang tua siswa. Terpisah, Kasek SMPN 3 Selat, I Komang Sudarsana, mengungkapkan peserta US sebanyak 197 siswa, pelaksanaannya dibagi dua, ada yang ikut daring dan luring.
Pra US digelar pada tanggal 22-24 Maret 2021 tanpa kendala. US dijadwalkan dari tanggal 27-30 April 2021. “US nanti kombinasi antara daring dan luring. Sebab banyak siswa yang terkendala akses internet, terutama yang tinggal di balik bukit atau lereng Gunung Agung,” kata Komang Sudarsana. Begitu juga menurut Kasek SMPN 1 Amlapura, I Komang Suweca, yang hendak melaksanakan US pada tanggal 26 April hingga 3 Mei 2021 dengan melibatkan 302 siswa. US digelar secara daring dan luring.
“Bagi siswa yang melaksanakan US secara luring datang ke sekolah dengan menjawab tes yang telah disiapkan guru masing-masing,” kata Komang Suweca. Mengenai US yang akan diadakan minggu keempat April, katanya tanpa diawali menggelar try out atau ujicoba. Di Karangasem ada 32 SMP negeri, 5 SMP swasta, 2 MTs, 11 SMP Negeri Satu Atap, 5 SMP Terbuka, dan 1 SMP Negeri Luar Biasa Karangasem. *k16
1
Komentar